Tinggalkan Idris dan PKS, PBB Kota Depok Dukung Paslon Pradi – Afifah

Abadikini.com, DEPOK – Partai Bulan Bintang (PBB) kini fokus merapat ke Afifah setelah sebelumnya secara terang terangan mendukung Mohammad Idris sebagai calon Walikota Depok untuk pilkada 9 Desember nanti. PBB adalah satu-satunya partai yang kala itu mendeklarasikan mendukung Mohammad Idris sebagai calon walikota.

Pengurus DPC PBB Kota Depok didampingi Sekjen PBB Afriansyah Noor, melakukan deklarasi dukungan terhadap afifah sebagai wakil walikota yang diusung oleh PDI Perjuangan pada Selasa (18/8/2020) malam dikediaman Hendrik Tangke Ale (HTA), Margonda Raya, Pancoran Mas, Depok.

Tinggalkan Idris dan PKS dan memilih merapat ke pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna dan Afifah Alia (Paslon Pradi-Afifah) yang diusung Gerindra dan PDIP ini rupanya PBB punya alasan tersendiri.

Ketua DPC PBB Kota Depok Hamdi Mahmud mengatakan, PBB sudah membangun komunakasi politik dengan petinggi PKS, namun rupanya tidak mendapat respon. Untuk itu dia mengalihkan dukungan ke Afifah Alia kader PDIP yang menjadi calon wakil walikota.

“PBB sudah berupaya bangun komunikasi dengan petinggi DPD PKS namun tidak di beri kesempatan untuk ketemuan alias bertepuk sebelah tangan. Jadi ngapain kita harus mengemis ngemis. Seharusnya komunikasi terbangun seperti di PDIP lebih di hargai,” ucap Hamdi melalui keteranganya, Rabu (19/8).

Ditambahkan Hamdi, dirinya dipanggil ke DPP PBB untuk diberikan arahan terkait pilihannya terhadap Mohammad Idris sebagai calon walikota Depok periode kedua.

“Waktu itu kita dipanggil ke DPP PBB untuk diberikan arahan dan masukan. Sehingga akhirnya DPC PBB Kota Depok secara bulat mendukung Pradi-Afifah sebagai calon walikota dan wakil walikota Depok,” tegasnya

Namun usai acara, Sekjen PBB Afriansyah Noor alias Ferry menepis anggapan PBB pernah mendeklarasikan mendukung Mohammad Idris sebagai calon walikota Depok.

“Kita belum menentukan sikap dari idris ke afifah atau dari afifah ke idris. Cuma teman-teman kemarin memang melakukan penjajakan, dengan beberapa calon. Termasuk dengan pak Idris begitu juga dengan Ibu Afifah. Alhamdulillah setelah melakukan beberapa proses PBB memilih berlabuh ke pasangan Pradi dan Afifah” ujar ferry

Ditambahkan Ferry, PBB tidak pernah membuat stateman apapun. Menurutnya hari ini adalah finalnya.

“Jadi sambil menyelam apa kepentingan yang lebih besar untuk PBB dan untuk Depok. Jadi belum ada dukungan ke pak Idris. hanya penjajakan,” tegasnya.

“Hari ini kita final kan sesuai dengan platform, sesuai dengan visi dan misi membangun Depok, dan untuk PBB kedepannya. Kita ambil yang terbaik untuk PBB dan buat Depok” tutup Ferry

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker