Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan Siapa Meriahkan Sail Tidore 2022

Abadikini.com, TIDORE – Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) dan Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) Kota Tidore Kepulauan sukses menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah /2022 Masehi yang dihadiri oleh Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Yakub Husain, Sabtu (22/10) di Aula SMA Negeri I Tidore.

Dalam Sambutan Walikota Tidore Kepulauan yang dibacakan oleh Yakub Husain menyatakan bahwa Pemerintah Daerah selalu membuka diri atas kehadiran paguyuban-paguyuban di Kota Tidore Kepulauan, dan juga mengatakan bahwa dengan adanya acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW akan semakin menguatkan Ukhuwah Islamiah antara paguyuban-paguyuban di Kota Tidore Kepulauan  bersama masyarakat Tidore secara keseluruhan.

Tak lupa Yakub juga mengharapkan KKSS bersama paguyuban yang ada di Kota Tidore Kepulauan mendukung Sail Tidore 2022 “mari kita bersama-sama sebagai bagian dari keluarga besar Kota Tidore Kepulauan mendukung setiap program pembangunan yang ada, terutama pada pelaksanaan Sail Tidore yang akan digelar pada tanggal 24 hingga 29 November mendatang” tutur Yakub.

Mengamini hal tersebut, Ramli Sugianto sebagai Wakil Ketua KKSS Kota Tidore Kepulauan, mengatakan bahwa KKSS akan mengambil peran dengan ikut berpartisipasi dalam kegiatan Sail Tidore 2022.

“Melalui kegiatan ini kami dari KKSS Kota Tidore Kepulauan menyatakan sikap mendukung dan akan ikut meramaikan Sail Tidore 2022 bersama seluruh masyarakat Kota Tidore Kepulauan” kata Ramli.

Sedangkan dalam laporan ketua panitia, Hj. Hermina Saleh yang merupakan salah satu sesepuh KKSS Kota Tidore Kepulauan, mengatakan bahwa Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah yang diselenggarakan oleh KKSS dan IWSS Kota Tidore Kepulauan merupakan media silaturahim untuk mengajak dan mempererat kembali hubungan kekeluargaan antar masyarakat Sulawesi Selatan yang berada di Kota Tidore Kepulauan, serta untuk menjalin hubungan yang baik antar paguyuban serta seluruh masyarakat di Kota Tidore Kepulauan.

Acara yang diawali dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Quran dari Hj. Jahadia Badar ini, juga diisi dengan penyampaian hikmah Maulid oleh Ustad Umar Hamzah, yang menyampaikan bahwa keutamaan setiap Peringatan Maulid adalah untuk mengingat dan menambah rasa kecintaan kita kepada Baginda Rasulullah SAW, dengan selalu meneladani sifat-sifatnya dan dengan  memperbanyak shalawat.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Anggota DRPD Kota Tidore Kepulauan Ridwan M. Yamin, dan Murad Polisiri, Perwakilan Paguyuban-Paguyuban yang ada di Kota Tidore Kepulauan, Para Sesepuh KKSS Kota Tidore Kepulauan, dan keluarga besar KKSS yang ada di Kota Tidore Kepulauan.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker