Yakin Menang, Prabowo Siapkan 7 Kursi Menteri untuk PAN, 6 Buat PKS & Demokrat Masih Dibahas

Abadikini.com, JAKARTA – Direktur Komunikasi dan Media Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi, Hashim Djojohadikusumo mengaku telah membahas nama-nama calon menteri bersama Capres Prabowo Subianto. Namun, adik kandung Prabowo itu masih merahasiakan nama-nama calon menteri tersebut.

“Dengan saya ada. Saya kira itu antara saya dengan kakak saya,” kata Hashim saat ditemui di Ayana Midplaza Hotel,Jakarta Pusat, Senin (1/4/2019).

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini mengungkapkan, Prabowo menyiapkan tujuh kursi menteri untuk Partai Amanat Nasional (PAN) dan enam kursi untuk Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Sementara, jatah untuk Partai Demokrat dan Berkarya masih dalam pembahasan.

“Kita kan sudah sepakat dengan PAN ada tujuh menteri untuk PAN, enam untuk PKS, partai lain masih diskusi. Itu sudah jelas. Demokrat belum definitif,” ungkap Hashim.

Dia melanjutkan, salah satu kader Demokrat yang dipertimbangkan menjadi menteri adalah Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Hashim enggan membocorkan apakah AHY mengisi posisi Menteri Pertahanan atau bidang lain.

“AHY salah satu dipertimbangkan, masih dipertimbangkan,” tandasnya.

Editor
Bobby Winata

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker