Selama Perhelatan Akbar Asian Games 2018, Gelora Bung Karno Tutup

abadikini.com, JAKARTA- Usai meninjau beberapa venue Asian Games Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno bersama Ketua Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) Erick Thohirm kemarin (Minggu, 12/11) mendapatkan bebeberapa kesimpulan penting. 

Salah satu yang mereka cek terkait traffic management di jalanan sekitar kawasan Gelora Bung Karno. Sandiaga mengatakan, saat pelaksanaan Asian Games nanti, akan ada beberapa jalan yang ditutup.

“Ada sejumlah jalan di dekat venue GBK yang akan ditutup, ini diperlukan oleh masyarakat,” kata politisi yang akrab disapa Sandi ini kepada wartawan di Balaikota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (13/11/2017)

Rekayasa lalu lintas tersebut, kata dia, diperlukan untuk kenyamanan bagi masyarakat yang hendak menonton pertandingan di kawasan GBK. Untuk itu, dia berharap agar masyarakat bisa menyesuaikan.

“Gimana masyarakat mulai menggunakan kendaraan umum. Gimana caranya masyarakat bisa lebih bersabar dalam menghadapi rekayasa lalu lintas,” pintanya (ak.rmol)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker