Sheila On 7 akan Gelar Tur Konser Tunggal Bertajuk “Tunggu Aku Di” lima kota di Indonesia

Abadikini.com, JAKARTA – Sheila On 7 akan menggelar tur konser tunggal bertajuk “Tunggu Aku Di” lima kota di Indonesia, yaitu Samarinda, Makassar, Pekanbaru, Medan, dan Bandung mulai bulan Juli 2024.

Salah satu anggota sekaligus bassist band Sheila On 7, Adam Subarkah mengatakan, pihaknya melakukan berbagai persiapan yang maksimal untuk konser tersebut.

“Persiapan kita enggak hanya untuk performance-nya saja, tetapi kita akan merasakan kembali bagaimana Sheila On 7 berada di atas panggung,” kata Adam dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (17/4/2024).

Terakhir Sheila On 7 menggelar konsernya, yaitu pada 2023 lalu. Mereka sukses menggelar konser tunggal perdana setelah pandemi bertajuk “Tunggu Aku Di Jakarta”.

Kini, Sheila On 7 akan kembali menyapa Sheila Gank (basis penggemar Sheila On 7) di lima kota di Indonesia yang jarang disambangi oleh mereka, di antaranya Samarinda, Makassar, Pekanbaru, Medan, dan Bandung.

Adam menambahkan, setelah pandemi lima kota tersebut belum pernah disinggahi Sheila On 7. Saat ini ketika keadaan kembali normal, dirinya bersama personel lainnya merasa bahagia dapat bertemu dengan para penggemarnya di kota tersebut.

“Lima kota ini setelah pandemi kita belum sama sekali ke sana untuk perform, kita menunggu untuk bisa perform menyapa mereka (penggemar) di sana, dan akhirnya bisa terlaksana,” kata Adam.

Tur konser “Tunggu Aku Di” akan dimulai di Stadion Utama Kaltim Palaran Samarinda pada 27 Juli 2024, di Trans Studio Mall Makassar pada 10 Agustus 2024, di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru pada 31 Agustus 2024, di Lanud Soewondo Medan pada 14 September 2024, dan di Stadion Siliwangi Bandung pada 28 September 2024.

“Kami menyiapkan tiket sesuai kapasitas venue masing-masing,” kata Event Director Goldlive Indonesia Faqih Mulyawan.

Sementara itu, untuk pembelian tiket konser “Tunggu Aku Di” masing-masing kota akan dibuka pada 27 April 2024 untuk pertunjukan di Samarinda, 28 April di Makassar, 29 April di Pekanbaru, 30 April di Medan, dan 1 Mei di Bandung.

Untuk harga tiket konser “Tunggu Aku Di” masing-masing kota, pihak penyelenggara masih belum mengumumkannya hingga saat ini. Dalam beberapa waktu ke depan, mereka akan mengumumkannya secara berkala melalui laman Instagram mereka di @antara.suara.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 pay4d cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 planet128 planet128 planet128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot Thailand -