Hudev UI Berkolaborasi Dengan Forum OSIS Nasional Gelar Webinar Edukasi Pemilih Pemula

Abadikini.com, JAKARTA – Pada pemilihan umum (pemilu) yang akan diselenggarakan pada tahun 2024 mendatang, KPU memperkirakan sebanyak 55% dari total pemilih merupakan pemilih muda dengan rentang usia 17-40 tahun. Sosialisasi mengenai seluk beluk penyelenggaraan pemilu kepada para pemilih muda sangat penting untuk dilakukan mengingat ini merupakan kali pertama mereka mengikuti pemilu.

Dalam upaya memajukan pemahaman dan partisipasi pemilih muda dalam proses politik, Human Development Universitas Indonesia (Hudev UI) berkolaborasi dengan Forum OSIS Nasional (FON) menyelenggarakan webinar bertemakan “Edukasi Pemilih Pemula: Memilih Pemimpin Ideal Untuk Masa Depan Bangsa, Hak Pilihku Harus Digunakan Sebaik-Baiknya”.

Pemilihan pemimpin ideal memainkan peran yang sangat penting dalam pembangunan dan kemajuan suatu bangsa. Oleh karena itu, penting bagi pemilih muda untuk memahami hak pilih mereka dan menggunakan hak tersebut dengan bijak demi masa depan yang lebih baik. Webinar kali ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan, pemahaman, dan keterampilan yang diperlukan kepada pemilih muda agar mereka dapat membuat keputusan yang tepat dan bertanggung jawab dalam memilih pemimpin yang ideal.

“Dalam masyarakat demokratis, pemilih muda memiliki peran yang sangat penting untuk menentukan masa depan bangsa. Melalui acara ini, kami berharap dapat memberikan pemahaman yang jelas dan rinci terkait pentingnya pemilihan pemimpin yang ideal dan menjelaskan tanggung jawab mereka sebagai warga negara,” ujar Moh. Amar Khoerul Umam selaku Kepala Human Development UI, seperti dalam keterangan yang disiar, Selasa (27/6/2023).

Diskusi kali ini turut mengundang August Mellaz selaku Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU RI dan Guru Gembul (konten kreator) sebagai pemateri yang akan memberikan wawasan dan pengetahuan kepada peserta. Selain itu, akan ada panduan dan materi pendukung yang akan disediakan untuk membantu pemilih muda dalam proses pembelajaran. Acara kali ini juga diselenggarakan untuk mendorong generasi muda yang sadar politik dan menggunakan hak pilihnya sebaik mungkin demi kemajuan bangsa.

August Mellaz mengatakan bahwa menjelang tahun pemilu akan banyak penyebaran informasi yang tidak benar, maka pemilih muda harus hati-hati dalam mencerna informasi. “Informasi yang tersebar di media sosial dan internet tidak selalu sesuai dengan fakta di lapangan, maka dari itu penting bagi kita untuk memeriksa kembali kebenaran informasi tersebut.” Ia menambahkan kita bisa memeriksa keaslian berita tersebut dengan mengidentifikasi darimana berita tersebut berasal dan mengikuti grup diskusi anti hoax.

Edukasi pemilih muda merupakan sebuah investasi dalam keberlanjutan demokrasi. Melalui pemahaman politik yang baik, pemilih muda dapat menjadi agen perubahan yang membawa dampak positif bagi perkembangan bangsa dan negara. “Pemilih muda perlu memahami pentingnya melibatkan diri secara aktif dalam proses politik dan menggunakan hak pilih mereka,” tutup Emanuel Prince, Ketua Umum Forum OSIS Nasional.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker