Jokowi Inginkan APBN Tahun 2022 Harus Dirancang Responsif, Antisipatif, dan juga Fleksibel

Abadikini.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo alias Jokowi menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran  dab Buku Daftar Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa tahun 2022 di Istana Negara, Senin (29/11/2021).

“Hari ini, sebulan sebelum akhir tahun, saya menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Daftar Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa Tahun 2022 di Istana Negara,” ujar Jokowi.

Jokowi menjelaskan, pandemi Covid-19 belum berakhir dan masih menjadi ancaman bagi Indonesia dan dunia, terutama dengan munculnya varian baru Omicron di sejumlah negara.

“Untuk itu, antisipasi dan mitigasi perlu disiapkan sedini mungkin agar tidak mengganggu kesinambungan program reformasi struktural dan pemulihan ekonomi nasional yang tengah dilakukan, termasuk dalam merancang Anggaran Pendapatan dan Belanja Nasional (APBN) tahun 2022,” ujarnya.

APBN tahun 2022 harus dirancang responsif, antisipatif, dan juga fleksibel. “Selalu berinovasi dan mengantisipasi berbagai perubahan yang terjadi dengan tetap menjaga tata kelola yang baik,” tegasnya.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker