Trending Topik

Tak Terima Suami Disebut Kakek Tua, Bunga Zainal Katai Warganet ‘Kere’

Abadikini.com, JAKARTA – Pesinetron Bunga Zainal kesalnya minta ampun saat warganet menyebut suaminya Sukhdev Sing seorang kakek-kakek tua.

Tak terima suaminya disebut kakek tua, Bunga Zainal pun tak tinggal diam dia menyerang balik warganet tersebut.

Bunga Zainal lantas menggugah tangkapan layar akun warganet tersebut yang bernama @iammumuchalista beserta direct message (DM) yang dikirimkan akun tersebut.

Bunga Zainal menilai, warganet tersebut adalah emak-emak yang tak pernah melihat kaca, karena berani menghina suaminya, tapi wajahnya sendiri pun biasa saja.

“Ini dia salah satu emak-emak muka celepuk terus bau bawang. Ngatain laki gue, tapi mukanya dia demek. Suka pada gak ngaca emak-emak model begini,” kata Bunga Zainal, dikutip dari unggahan Instagram Stories @bungazainal05, Rabu (26/5/2021).

Tak berhenti di situ, Bunga Zainal juga kembali melabrak warganet lain yang kembali mengatai suaminya kaya tapi tua.

Bunga Zainal pun mengatakan, seharusnya warganet tersebut berkaca terlebih dahulu sebelum mengatai suaminya, karena yang muda dan miskin pun belum tentu mau pada warganet tersebut.

“Kaca mana? Ngaca dulu! Masalahnya yang muda kere aja gak mau sama kamu Mbake. Apalagi yang kaya tua, lebih gak mau lagi Bunda! Anaknya suka bener kalau ngomong,” kata Bunga Zainal.

Bunga Zainal lantas menuturkan bahwa uang bukan segalanya, tapi di dunia tetap membutuhkan uang.

“Yang gue sharing itu realistis kehidupan! Kalau mau uang ya kerja! Gak selalu harus cari cowok kaya! Tapi kalau lo mau kerja, jangan ngeluh kalau suami lo gak mau kerja. Hidup itu simpel aja! Kalau mau sama-sama enak ya suami istri harus kerja!,” kata Bunga Zainal.

Terakhir, Bunga Zainal mengatakan bahwa dia tak bermaksud sombong dengan kehidupannya, dia hanya berbagi tentang realitas kehidupan di sekitarnya.

“Gue gak bermaksud sombong atau sok-sokan tapi emang buat sharing aja sesama wanita. Yang baik diambil, yang gak baik dibuang. Tapi kalau mau ditelan juga gak apa-apa, siapa tahu kenyang, ye kan,” ucapnya.

“Yang dibahas juga bukan selalu duta alias duit! Tapi tentang kehidupan realistis di ibu kota yang kejam ini. Jangan baper, gue gak nyinggung siapa pun, cuma buat sharing pengalaman dan lingkungan sekitar,” kata Bunga Zainal. (*)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker