Pasarkan Produk UMKM Warga, Kini Hadir Kios Kartar Bhakti Mulya Manisrenggo Kediri

Abadikini.com, KEDIRI KOTA – Telah hadir Kios Karang Taruna (Kartar) Bhakti Mulya, Kel. Manisrenggo, Kec. Kota, Kota Kediri yang berguna untuk melayani warga kelurahan Manisrenggo dan sekitarnya.

Grand Opening Kios Kartar Bhakti Mulya, Manisrenggo tersebut bertempat di Jl. Sersan Suharmaji, Gg. Usman Ali (barat Masjid Al Muttaqun) RT 01 / RW 04, Kel. Manisrenggo pada, Selasa malam.

Ketua Karang Taruna Bhakti Mulya Manisrenggo, Mohammad Biddin mengatakan, kios ini tersedia sembako, snack, produk UMKM, air mineral, rokok, catering, dan lain-lain yang siap melayani kebutuhan masyarakat sehari-hari.

“Kios Kartar Bhakti Mulya Manisrenggo ini mengusung tagline ‘Menuju Pemuda Mandiri’. Sembako, air mineral, catering, Produk UMKM warga Kel. Manisrenggo delivery order free ongkir. Waktu buka Kios dimulai pukul 08.00-22.00 WIB,” kata Biddin, sapaan akrabnya yang dikutip, Kamis (22/4/2021).

“Didirikannya Kios Kartar Bhakti Mulya Manisrenggo itu salah satu fungsinya adalah belajar berwirausaha dengan cara memasarkan produk UMKM warga kelurahan Manisrenggo,” imbuh Koordinator Kios, Puji Lestari yang juga Sie Kube (Kelompok Usaha Bersama) Kartar Bhakti Mulya Manisrenggo.

Sementara itu, Lurah Manisrenggo, Bambang Supriyanta menambahkan, diresmikannya Kios Kartar Bhakti Mulya Manisrenggo, ke depannya warga sekitar dapat memenuhi kebutuhan pokok. Seperti beras, minyak, gula, pulsa, token listrik, dan gas dapat dibeli lewat kios karang taruna.

“Akan lebih baik jika kios kartar ini bisa dijadikan kios grosir kebutuhan pokok warga. Sehingga, ketergantungan warga terhadap produk luar dapat berkurang, serta lebih menjunjung produk lokal,” terangnya.

Bambang berpesan, untuk ke depannya, Kios Kartar Bhakti Mulya segera dibuatkan legalitas usaha, agar memiliki payung hukum yang sah dan bisa mendapatkan anggaran 2% dari anggaran kelurahan Manisrenggo.

Senada dengan Mohammad Biddin, Ketua Kartar Kecamatan Kota, Harianto mengungkapkan, pihaknya bangga atas diresmikannya Kios Kartar Bhakti Mulya Kelurahan Manisrenggo.

“Saya berharap kios ini bisa mandiri, dan bisa bermanfaat bagi warga sekitar, serta dapat meningkatkan ekonomi di tengah pandemi Covid-19,” harap dia.

Sebagai informasi, Kios Kartar Bhakti Mulya Kelurahan Manisrenggo menerapkan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19. Untuk informasi selanjutnya, bisa menghubungi lewat media sosial Instagram @katarmanisrenggo.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker