Trending Topik

Terharu, Syehk Ali Jaber Imbau Masyarakat Indonesia Jaga Persatuan dan Perdamaian

Abadikini.com, JAKARTA – Syekh Ali Jaber mengatakan kasus percaboan pembunuhan terhadap dirinya saat melakukan safari dakwah yang terjadi di Bandarlampung pada hari ini, Ahad (13/9/2020) adalah pengalaman pertamanya.

Menurutnya, selama 12 tahun di Indonesia dan menjadi pendakwah, dirinya mengakui bahwa aksi kekerasan seperti ini belum pernah dialaminya.

“12 tahun saya di Indonesia, mengajak masyarakat menjaga persatuan, perdamaian, aman, dan sejahtera, belum pernah mengalami kasus penganiyaan,” ujar Syekh Ali Jaber seperti dikutip  dari kanal YouTube pribadinya, Ahad (13/9/2020).

“Namun, hari ini di Bandar Lampung, saya ditusuk oleh orang tidak dikenal. Alhamdulillah Allah masih menyelamatkan saya dari upaya pembunuhan,” sambungnya.

Dia mencerirkan, kejadian yang dialaminya tersebut terjadi sangat cepat itu sebenarnya mengarah pada leher dan dadanya. Namun, dia bisa menghalau dengan tangan kanannya. Sampai-sampai pisau yang mengarah padanya patah.

“Tusukannya sangat kuat sampai pisaunya patah. Ada dua kali tusukan di otot tangan kanan. Dan, saya cabut sendiri pisaunya,” tutur Syehk Ali Jaber.

Meski mengalami luka yang cukup parah, Syekh Ali Jaber mengimbau agar umat tetap tenang dan selalu menjaga persatuan dan perdamaian.

“Tetap tenang, mari jaga persatuan, perdamaian. Alhamdulillah, saya sudah diselamatkan Allah,” imbaunya.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker