Tanggapi Rocky Gerung, Sukmo: Kenapa Juga Merasa Terusik

Abadikini.com, JAKARTA – Akademisi Rocky Gerung menyoroti penugasan Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto berkantor di Natuna memantau 238 WNI yang diobservasi dan dikarantina di Natuna. Menurut Rocky, berkantornya Terawan di Natuna sebagai bentuk pencitraan.

“Saya bilang ngapain? Itu satgas (satuan tugas) saja, kepala satgas saja di situ. Ngapain Menteri Kesehatan ada di Natuna?” kata Rocky Gerung di Jakarta, Selasa (4/2/2020).

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Umum DPP Partai Bulan Bintang (PBB) Sukmo Harsono balik bertanya kepada Rocky Gerung (RG), mengapa Rocky Gerung persoalkan hal itu dan terusik?

“Saya balik bertanya “ngapain juga Rocky Gerung (RG) menyoal hal tersebut, kenapa juga merasa terusik?”,” kata Sukmo di Jakarta, Kamis (6/2/2020).

Menurut Sukmo, persoalan Virus Corona ini, banyak menimbulkan keresahan, termasuk penduduk Natuna yang kuatir akan terdampak daerahnya dijadikan tempat obeservasi dan Karantina.

“Maka penting Menkes berkantor disana agar negara hadir, agar rakyat di Natuna tidak perlu takut akan sebaran virus tersebut, buktinya Meskes berkantor disana juga aman,” ujarnya.

Dengan demikian tegas Sukmo, tindakan Pemerintah berkantor di Natuna adalah bentuk dukungan nyata saling menguatkan dalam kondisi seperti saat ini.

“Kita harus satu rasa dan bertanggung jawab bersama sama,” tegasnya.

Sukmo meminta kepada Rocky Gerung untuk berfikir positif, tapi kalau tak bisa kata Sukmo, mengkiritiklah dengan cara lebih subtantif.

“Sebaiknya Rocky Gerung berpikir positif, jikalau mengkritik carilah yg lebih subtantif,” pungkas Sukmo.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker