Ahok: MRT Jakarta Lebih Bagus dari yang di Luar Negeri

Abadikini.com, JAKARTA – Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok pertama kalinya mencoba Moda Raya Terpadu ( MRT) Jakarta setelah diresmikan.

Ahok mengabadikan kunjungannya itu dalam vlog berjudul “Pertama Kali ke Coba MRT” yang diunggah di akun Youtube “Panggil Saya BTP”, Rabu (10/7/2019).

Ahok tampak senang saat mulai menaiki MRT dari Stasiun Lebak Bulus.

Nicholas kemudian bertanya mengenai bagaimana dugaan dan ekspektasi Ahok mengenai MRT Jakarta.

Ahok memuji dan menyebut bahwa MRT Jakarta lebih bagus dari MRT yang ada di luar negeri.

“Saya bilang ini malah lebih bagus dari yang di luar negeri, karena baru ya. Malah saya enggak nyangka lebih bagus dari yang saya pikirkan,” ucap Ahok.

Menurut Ahok, MRT Jakarta lebih bagus karena masih keretanya masih baru. Berbeda dengan kereta MRT yang ada di luar negeri.

“Mungkin karena Jepang sudah yang lama, di Jepang kan lebih lama, ini lebih baru,” kata dia.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan transportasi publik MRT Jakarta fase 1 rute Lebak Bulus-Bundaran HI pada Minggu (24/3/2019) pagi.

Proses pembangunan MRT telah dimulai pada tanggal 10 Oktober 2014.

Editor
Tonny F
Sumber Berita
Kompas

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker