Kapolda Metro Jaya Minta Masyarakat Terima Hasil Pustusan MK

Abadikini.com, JAKARTA – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Gatot Eddy Pramono meminta masyarakat legawa menerima hasil putusan sengketa perselisihan hasil pemilu (PHPU). Gatot tak ingin kerusuhan kembali terjadi.

“Sebentar lagi kita akan mendengar hasil MK apa pun yang dituliskan harus bisa diterima. Mari kita jaga kebersamaan kita, keberagaman, toleransi, dan kedamaian,” kata Gatot saat memberi sambutan di Monas, Jakarta Pusat, Ahad, (23/6/2019).

Mengutip dari medcom, Gatot mengatakan masyarakat ibu kota harus bisa menerima perbedaan. Kerusuhan yang disebabkan perbedaan pandangan politik bukan cerminan masyarakat Indonesia.

“Jakarta ini seperti miniatur Indonesia menunjukkan toleransi keberagaman dan kedamaian. Insyaallah persatuan dan kesatuan tetap terjaga,” tutur Gatot.

Ia mengajak seluruh masyarakat khususnya generasi muda menjaga persatuan. Ia ingin masyarakat tetap menjaga kedamaian dalam segala situasi.

“Saya mengajak kepada generasi masyarakat untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa ini. Keberagaman adalah kekayaan bagi banhsa kita,” tutur Gatot.

Gatot mengutuk keras jika ada pihak yang berani membuat rusuh nantinya. Ia menyebut para perusuh tak mencintai keutuhan Indonesia.

“Persatuan dan kesatuan dan NKRI adalah harga mati. Kita setuju menolak kekerasan anarkisme dan menolak kekerasan,” tegas Gatot.

Editor
Irwansyah

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker