Ini 6 Manfaat Minum Jus Wortel Selama Bulan Puasa

Abadikini.com,- Buka puasa memang sangat identik dengan minuman manis, seperti es sirup atau es buah. Tapi, konsumsi minuman tersebut setiap hari tentu tak baik bagi tubuh. Coba ganti dengan jus wortel yang menyehatkan.

Jika disaring terlebih dulu, jus wortel memiliki tekstur yang sangat ringan dan rasa yang nikmat, tak akan membuat Anda merasa begah. Tak cuma itu, jus wortel pun punya sejumlah manfaat bagi kesehatan.

Beberapa manfaat rutin minum jus wortel saat buka puasa atau sahur yang bisa Anda peroleh, antara lain:

1. Meningkatkan metabolisme tubuh

Berpuasa selama kurang lebih 13 jam bisa memperlambat metabolisme tubuh. Karena itu Anda harus lebih jeli memilih menu buka puasa. Minuman manis dan makanan tinggi kalori akan lebih sulit dan lama dicerna oleh tubuh, sehingga berujung pada penumpukan lemak dan menyebabkan naiknya berat badan.

Hal inilah yang kemudian menyebabkan berat badan naik, meski Anda telah berpuasa sekian lama. Nah, agar metabolisme kembali normal, konsumsi saja jus wortel, terutama saat berbuka puasa. Jus wortel dapat meningkatkan sekresi empedu (cairan pemecah lemak), sehingga dapat meningkatkan metabolisme tubuh dengan mengubah makanan menjadi energi.

2. Meningkatkan kekebalan tubuh

Bulan puasa Anda mudah lemas sehingga sakit flu tidak kunjung sembuh? Itu artinya sistem kekebalan tubuh Anda sedang tidak baik. Dilansir dari Healthline, untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membantu tubuh melawan infeksi, buatlah jus wortel dan minumlah setiap hari.

Wortel mengandung antioksidan yang membantu tubuh melawan radikal bebas, kerusakan sel, serta peradangan. Vitamin C dalam jus wortel juga mampu mempercepat kesembuhan dari penyakit flu.

3. Menurunkan kadar kolesterol jahat

Salah satu cara mudah untuk mengontrol kadar kolesterol adalah dengan minum jus wortel secara rutin. Pasalnya, sebagai sumber potasium yang sangat baik, jus wortel dapat membantu Anda mempertahankan kadar kolesterol tetap stabil, sehingga Anda akan terhindar dari risiko penyakit jantung dan stroke.

Selain itu, menurut dr. Reza Fahlevi dari KlikDokter, wortel kaya akan serat larut, terutama dari pektin. Kandungan itulah yang dapat membantu tubuh menurunkan kadar kolesterol jahat.

Namun, bila Anda sebelumnya sudah mendapatkan resep obat-obatan yang wajib untuk dikonsumsi, lebih baik konsultasikan dulu kepada dokter. Dengan demikian, wortel tidak memberikan efek kontradiksi terhadap obat-obatan yang Anda konsumsi.

4. Meningkatkan kesehatan mata

Dikatakan oleh dr. Reza, wortel sudah lama dikenal sebagai makanan yang baik untuk kesehatan mata karena kandungan vitamin A di dalamnya. “Akan tetapi, perhatikan jumlah wortel yang Anda konsumsi agar tidak terlalu berlebihan. Karena sesuatu yang terlalu berlebihan sering merugikan kesehatan.” dr. Reza mengingatkan.

5. Mengurangi risiko kanker

Dokter Reza juga menjelaskan, kandungan beta-karoten dalam wortel dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit kanker, terutama kanker paru-paru. Bahkan, dikutip dari Healthline, pria yang rutin mengonsumsi jus wortel dapat terlindungi dari kanker prostat.

6. Menyehatkan kandungan

Minum jus wortel juga bermanfaat bagi ibu hamil. Sebab, jus wortel mengandung kalsium, folat, kalium, magnesium, dan vitamin A. Kalsium membantu perkembangan tulang pada janin, sedangkan folat mencegah cacat lahir.

Menurut American College of Obstetrician and Gynecologists (ACOG), wanita hamil dan menyusui membutuhkan 1.000 miligram kalsium per hari. Jadi selain susu, ibu hamil dapat mengonsumsi jus wortel sebagai asupan tambahan.

Itu dia sejumlah manfaat minum jus wortel setiap hari saat buka puasa dan sahur. Untuk membuat segelas jus wortel, pastikan Anda memiliki wortel yang cukup.

Sebab, menurut Stanford Health Care, dibutuhkan sekitar 5 wortel untuk menghasilkan satu jus wortel tanpa campuran air.

Bila Anda mencampurkannya dengan es batu, air putih, atau sedikit gula pasir, pastikan komposisinya juga seimbang, sehingga tetap sehat. Dan ingat, hindari menambahkan krim kental manis yang justru akan merusak nutrisi jus wortel. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, rutin minum jus wortel selama bulan puasa!

Editor
selly
Sumber Berita
jpnn

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker