Sowan Kiai Ma’ruf, La Nyalla: Kita Sudah Punya Rumah Rakyat Jokowi, Kerjanya Door to Door

Abadikini.com, JAKARTA – Tokoh yang juga Calon DPD daerah pemilihan (dapil) Jawa Timur, La Nyalla Mahmud Mattalitti mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Ma’ruf Amin di Jalan Situbondo, Jakarta Pusat, Selasa (11/12).

“Saya dengar katanya beliau sakit. Ya saya besuk, tengok dan silaturahmi. Kalau soal dukungan, sejak awal saya dukung beliau,” kata La Nyalla di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (11/12).

Menurut La Nyalla kedatangannya itu untuk menjenguk Kiai Ma’ruf sekaligus melaporkan kondisi Jawa Timur.

“Saya cuma laporan saja, karena saya dengar katanya beliau sakit. Ya, saya besuk, tengok dan silaturahmi. Kalau soal dukungan, sejak awal saya dukung beliau,” kata Nyalla di rumah Ma’ruf.

Dilansir dari Abadikini di kutip dari JPNN, tokoh sepak bola tanah air itu mengaku akan terus menggarap suara di Jatim untuk mendukung Kiai Ma’ruf yang berpasangan dengan Joko Widodo. Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Jatim itu mengaku sudah tak mau lagi berjuang untuk Prabowo.

“Tidak usah ngomong Pak Prabowo lagi. Kami sudah mau memenangkan Joko Widodo dan Ma’ruf Amin. Tadi kebetulan dikasih juga sorban, alhamdulillah, dikasih bola sama beliau. Saya melihat beliau memang concern juga di sepak bola jadi pantas lah,” ujarnya

Ketua MPW Pemuda Pancasila Jawa Timur itu mengaku tak akan banyak berbicara dalam memenangkan Jokowi-Ma’ruf, ia mengaku telah membentuk kantor pemenangan Jokowi-Ma’ruf di Jawa Timur.

“Silakan Anda tanya di Jawa Timur. Kita sudah punya yang namanya rumah rakyat Jokowi, itu di kantor saya. Kerjanya mereka itu sudah door to door. Kita tidak banyak omong,” ungkapnya.(ak/beng)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker