Pilkada Usai, Bupati Alor Himbau Masyarakat Bersatu dan Menahan Diri

Abadikini.com, KALABAHI – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Alor telah usai pada 27 Juni 2018 silam, untuk itu Bupati Alor, Amon Djobo, menghimbau agar masyarakat kembali bersatu untuk membangun daerah.

Himbauan ini disampaikan oleh Djobo dalam acara Penthabisan Gedung Gereja Mata Jemaat Gloria, Iyagadi, Jemaat Wilayah Wolima, Klasis Alor Timur Laut, Senin (9/7/2018).

“Saya harap, pertentangan, saya harap, baku maki, cela, baku hina, berhenti sudah di tanggal 27 (Juni) ini. Berakhir sudah. Mari kita baku gandeng tangan, baik Gereja, Pemerintah, maupun juga pemangku – pemangku kepentingan di masyarakat secara keseluruhan, kita baku rangkul ulang, untuk kita bekerja lima tahun kedepan” ungkap Djobo.

Menurut Djobo, siapapun pemimpin terpilih, sejatinya wajib membawa damai sejahtera bagi seluruh umat.

“Lima tahun kedepan lagi Tuhan anugerahkan siapa pemimpin yang terbaik lagi lima tahun kedepan, mari kita dukung untuk mewujudnyatakan syalom Allah bagi umat Tuhan, bagi masyarakat di daerah ini” tutunya.

Djobo melanjutkan, dalam Pilkada, tidak ada kalah dan menang, yang ada hanyalah orang yang dipercayakan oleh Tuhan untuk memimpin daerah.

“Tidak ada kalah menang di dalam Pilkada ini. Yang ada ini adalah anak – anak Tuhan yang diberi kesempatan, diberi waktu, diberi ruang oleh Tuhan, untuk melayani lima tahun kedepan” ungkapnya.

Himbauan yang sama juga disampaikan oleh Ketua Sinode GMIT, Merry Kolimon. Dalam suara gembalanya, Kolimon meminta warga GMIT untuk menahan diri.

“Di berbagai kesempatan, kami meminta jemaat – jemaat Tuhan, warga GMIT, menahan diri sampai ada pengumuman resmi dari KPUD” ungkap Kolimon.

Sumber: Humas Setda Alor
Editor: Selly

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker