Hermansyah Sang Saksi Ahli Kasus Rizieq-Firza Diduga Sudah di Buntuti Sejak Lama

abadikini.com, DEPOK – Aktivis  dan juga pakar ekonomi, Ichsanuddin Noorsy, mengatakan pembacokan yang dilakukan oleh orang tidak di kenal di tol jagorawi kepada saksi ahli meringankan Habib Rizieq Shihab dan juga Alhi IT IPB, Hermansyah itu ada indikasi korban sudah diikuti sejak jauh hari.

“Saya tadi mencoba menggali keterangan dari keluarga soal peristiwa di mana, kayak apa dan nopolnya apakah tercatat atau tidak? Pelaku kan dua mobil, pertama diserempet. Herman ini mengejar dan berhenti. Tiba-tiba datang mobil lain dan disabet. Artinya Herman sudah diikuti. Diikuti bukan dari semalam saja. Pasti pelaku akan mencari momen yang pas kapan Herman akan dikerjai. Kalau saya melihat ada motif ke arah sana,” ujar Ichsanuddin di depok, Minggu (9/7/2017).

Menurut Ichsanuddin, peristiwa ini menjadi tantangan baru bagi pihak kepolisian untuk segara mengungkap seperti kasus teror dengan air keras terhadap Novel Baswedan.

“Sekarang tantangan bagi kepolisian. Kasus Novel kita tahu belum terungkap. Lalu ada kasus Herman. Saya curiga dalam situasi ini, hukum yang dikembangkan bukan untuk menumbuhkan rasa keadilan masyrakat. Kecurigaan saya ini tidak boleh terwujud. Berbahaya,” pungkasnya. (gil.ak)

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker