Hamdan klarifikasi Berita Sebut Dirinya Main Golf Dibiayai Uang Suap Kamaluddin

abadikini.com, JAKARTA – Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Prof Hamdan Zoelva klarifikasi pemberitaan yang mengatakan dirinya main golf di Bintan dibiayai dari uang suap Kamaluddin terkait kasus mantan anggota hakim MK Patrialis Akbar.

“Saya perlu sampaikan bahwa benar saya ikut golf di Bintan itu, tidak ikut di Batam karena saat itu saya pulang duluan, tapi seluruhnya saya biayai sendiri tidak dibiayai oleh Kamaluddin sebagaimana berita yang beredar,” kata Hamdan lewat rilisnya yang diterima abadikin.com, Rabu (6/6/2017).

Hamdan menegaskan, bukit ada dikantornya. Ia katakan, dirinya membayar ticket dan lain-lainnya secara cash.

“Alhamdulillah data2 pembelian ticket masih ada di kantor saya, dan untuk biaya lain2 seluruhnya saya bayar cash sebaimana mereka juga tahu pasti dan menyaksikannya sendiri,” tegasnya.

Ketua Umum Syarikat Islam itu menyayangkan terhadap KPK. Sebab menurut Hamdan, dirinya tidak pernah dimintai klasifikasi oleh KPK, tiba-tiba ada namanya ada di surat dakwaan.

“Saya tidak pernah diminta klarifikasi oleh KPK sebelumnya, tiba2 ada nama saya di surat Dakwaan,” ujarnya.

“Insya Allah sebagai latihan kesabaran di Bulan Ramadhan. Billahi fii sabiilil haq. Demikian untuk tidak menimbulkan kegusaran,” tutupnya. (sp.ak)

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker