Turnamen Selamalofo Cup 2022 Resmi Ditutup, Wawali Tidore: Selamat kepada Tim yang Raih Juara Satu

Abadikini.com, TIDORE – Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan, Muhammad Sinen menutup turnamen Selamalofo Cup 2022, Jumat (23/9/2022). Penutupan turnamen tersebut mempertontonkan laga puncak antara tim Pemdes Selamalofo dan tim Tafaga Fc. Duet kedua tim itu dimenangkan oleh Tafaga Fc dari desa Maidi dengan skor 2-1.

Wakil Wali Kota, Muhammad Sinen menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung terlaksananya turnamen Selamalofo Cup hingga selesai.

Ucapan terima kasih itu juga disematkan kepada panitia penyelenggara turnamen dan seluruh warga desa Selamalofo.

“Selamat kepada tim yang meraih juara satu. Untuk tim yang belum berhasil meraih juara, terima kasih karena turut meramaikan turnamen ini,” kata Wawali.

Wakil Walikota dua periode ini berharap kepada panitia maupun seluruh tim yang turut menyemarakkan turnamen agar bisa menyelesaikan masalah selama turnamen berlangsung itu secara kekeluargaan.

“Jika masih ada masalah yang sempat terjadi selama berlangsungnya pertandingan, agar segera diselesaikan secara santun, bijak dan saling menghargai. Jauhi sifat dendam, agar kebersamaan dan kekeluargaan antara sesama terus terjaga,” pinta Wawali.

Wakil Walikota dua periode ini juga menambahkan, akhir dari sebuah pertandingan tidak sekedar meraih kemenangan atau juara semata, tetapi lebih penting yaitu sebagai media untuk memperkuat tali silaturahim dan saling menghargai antara sesama.

“Mari kita jadikan ajang sepak bola ini sebagai olahraga yang mampu mempersatukan perbedaan dan membuat kita semakin solid dan kuat,” pungkasnya.

Turnamen Selamalofo Cup 2022 itu diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada tim peraih juara serta pemain terbaik.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker