Pemkot Tidore Hadiri Perayaan Milad Ke-1 LKSA Panti Asuhan Putri Aisyiyah Maluku Utara

Abadikini.com, TIDORE – Mewakili Walikota Tidore Kepulauan, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat DR. Syofyan Saraha menghadiri sekaligus membacakan sambutan pada perayaan Milad Ke-1 Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Panti Asuhan Putri Aisyiyah Maluku Utara yang bertempat di Kelurahan Goto Kecamatan Tidore, Minggu (16/1/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Syofyan Saraha mengatakan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan berterima kasih dan mengapresiasi semua pihak yang telah terlibat dan berpartisipasi dalam perjalanan mengembangkan keberadaan Panti Asuhan Putri Aisyiyah ini, “semoga semua bentuk bantuan dan perjuangan, InsyaAllah bernilai ibadah dan mendapat balasan yang setimpal, Aamiin,” Tutur Syofyan

Mengakhiri sambutannya, Syofyan mengucapkan selamat merayakan Milad Pertama Panti Asuhan Putri Aisyiyah, ia juga menyampaikan harapan Walikota Tidore Kepulauan bahwa kehadiran Panti Asuhan Putri Aisyiyah ini dapat memberikan kontribusi yang lebih baik lagi terhadap lingkungan organisasi Muhammadiyah dan Aisyiyah pada khususnya dan bagi Kota Tidore Kepulauan secara umum.

Sementara itu Ketua LKSA Panti Asuhan Putri Aisyiyah Ibu Hj. Andi Kirana dalam laporannya mengatakan, Perayaan Milad ke-1 Panti Asuhan Putri Aisyiyah ini tidak bermaksud untuk pamer kemewahan melainkan sebagai refleksi atas perjuangan dibalik pendirian Panti Asuhan ini dengan tujuan memperkuat komitmen kami sebagai pengurus dan pengelola agara tetap konsisten dan istiqomah di garis perjuangan yang telah kami pilih.

“Rangkaian perayaan Milad ke-1 ini kami laksanakan sejak tanggal 25 Desember 2021 diawali dengan pemberian 60 paket bahan kebutuhan pokok kepada keluarga anak panti asuhan dan guru honor di 3 TK Aisyiyah, selanjutnya ada kegiatan pengkaderan atau Darul Arqam Nasiyatul Aisyiyah dan Tadabbur Alam atau Jalan Santai pada tanggal 1-2 Januari, serta Lomba tausiyah antar anak-anak Panti Asuhan,”Tutur Ibu Hj. Andi Kirana

Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Maluku Utara Drs H. Muhammad Ridwan Ilyas, Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Kota Tidore Kepulauan, Pimpinan OPD Terkait dan Kepala Kecaamatan Tidore.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker