Thailand Bakal Kesulitan Hadapi Timnas Indonesia di Final Piala AFF 2020

Abadikini.com, JAKARTA – Jelang duel final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand, mantan pelatih Thailand Charnwit Polcheewin, mengatakan tim gajah perang itu bakal kesulitan menghadapi Timnas Indoneisa yang mengandalkan permainan cepat.

Charnwit mengatakan Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae Yong yang mengandalkan permainan cepat dan tidak kenal lelah sepanjang 90 menit akan menyulitkan Thailand pada final Piala AFF.

“Melawan Timnas Indonesia yang sudah main bersama cukup lama ini, Thailand pasti akan kelelahan karena mereka menggunakan kemampuan unik, cepat, dan merayap, yang merupakan senjata berbahaya mereka,” ujar Charnwit.

“Gaya seperti ini, sepak bola Thailand tidak menyukainya. Selain itu Indonesia punya serangan balik yang cepat, dengan permainan bertahan yang cukup tangguh,” ucap Charnwit dikutip dari Siam Sport.

Charnwit yang melatih timnas Thailand pada 2005 hingga 2008 mengatakan tim asuhan Alexandre Polking tidak boleh panik dan lengah menghadapi Indonesia.

“Thailand harus menumpuk pemain dengan baik. Memotong serangan Indonesia dan memainkan bola ke ruang yang kosong. Saya pikir timnas Thailand harus mengandalkan umpan-umpan pendek, karena saya tahu itu permainan terbaik Thailand. Selain itu Thailand juga tidak boleh lengah,” ungkapnya.

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker