Menkes Terawan Ajukan Rp 3 Triliun untuk Vaksin Covid-19

Abadikini.com, JAKARTA – Saat rapat bersama Komisi IX DPR RI, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengatakan telah menyusun anggaran untuk mendapatkan vaksin Covid-19 dari Aliansi Vaksin Dunia atau Global Alliance for Vaccines and Immunization (Gavi). Untuk itu menurutnya perlu uang muka terlebih dahulu sebesar Rp 3 Triliun.

“Nanti anggarannya akan kami sampaikan ke Komisi IX, yaitu sebesar, kalau tidak salah, Rp 3,8 triliun sebagai uang muka supaya kita mendapatkan vaksin tersebut,” kata Terawan, Kamis (27/8/2020).

Gavi merupakan organisasi internasional yang menegosiasikan dan mendanai vaksin untuk negara berpenghasilan rendah serta menengah. Indonesia menjadi salah satu negara yang dibantu Gavi.

Lembaga tersebut bermitra dengan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), UNICEF, Bank Dunia (World Bank), dan Bill & Melinda Gates Foundation.

Terawan menjelaskan uji klinis vaksin Corona di Indonesia telah memasuki fase ketiga. Dia memastikan Kemenkes terus memantau proses pembuatan vaksin tersebut.

“Kalau di Indonesia, uji klinis fase tiga ini dilaksanakan di Pusat Uji Klinis FK Unpad dengan sampel sebanyak 1.620 subjek,” jelas Terawan.

Mengutip dari detikcom, Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Erick Thohir menjelaskan konsep vaksinasi virus Corona di RI. Erick menyebut setiap orang akan divaksinasi sebanyak dua kali dengan jeda waktu.

“Nanti konsep vaksinasinya adalah dua kali, jadi tidak sekali, dan tentu kapasitas (dosis vaksin) dari UEA itu ada 220 juta, tetapi komitmen pada hari ini untuk tahun 2020 adalah 10 juta vaksin, dan di tahun 2021, 50 juta vaksin,” kata Erick dalam rapat dengan Komisi IX DPR di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (27/8).

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker