Ditunjuk Jadi Ketua DPW PBB Papua, Fransiskus Siap Benahi Struktur Partai

Abadikini.com, JAKARTA – Fransiskus Xaverius Magai, S.Pi, telah ditunjuk per hari ini Rabu (5/8/2020) sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Bulan Bintang (PBB) Provinsi Papua.

Sebelum dipercayakan menjadi Ketua DPW PBB, Fransiskus menjabat sebagai Ketua Umum Kesatuan Anak Adat (KAAP) Papua, juga menjadi Sekertaris Umum Partai Rakyat DPRD Provinsi Papua.

Fransiskus Magai usai ditunjuk sebagai Ketua DPW PBB mengucapkan rasa syukurnya. “Pertama bersyukur bisa di berikan kepercayaan untuk menjadi ketua DPW PBB,” ujarnya.

Selanjutnya ia berkeinginan akan membenahi struktur DPW dan DPC serta PAC dan juga sayap-sayap partai. Hal ini guna segera berpartisasi dalam Pilkada 2020 di Provinsi Papua yang sudah mendapatkan rekomendasi dari DPP (Dewan Pimpinan Pusat).

Saat masih menjadi mahasiswa Universitas Yapis Papua (UNIYAP Jayapura), Jurusan Budidaya Perairan, Fakultas Pertanian dan Kelautan, Fransiskus Magai sudah aktif sebagai Ketua Senat Fakultas Perikanan dan Kelautan tahun 2007. Ia juga saat itu sebagai Pengurus Mudika Gereja Katolik Katedral Jayapura, tahun 2007.

Fransiskus pada tahun 2014 sempat menjadi Kontributor untuk Radio KBR68H Jakarta di Paniai.

Ia menyampaikan, “Akan segera mempersiapkan kantor resmi DPW PBB Provinsi Papua di Jayapura.”

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker