Kawah Candradimuka ASN Dititikberatkan pada BPSDM Jatim, Ini Pemicunya

Abadikini.com, SURABAYA – Untuk mencetak Sumber Daya Manusia (SDM), Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Jatim, Sekertaris Daerah Provinsi Jawa Timur (Sekdaprov Jatim), Heru Tjahjono meminta agar Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Prov. Jatim tidak kalah dalam memberikan pelayanan pendidikan dengan lembaga yang lain.

Sebab, dalam menciptakan SDM, BPSDM Prov. Jatim sebagai kawah candradimukanya para ASN dapat memberikan pelayanan terbaik bagi para peserta pendidikan dan pelatihan (Diklat).

“BPSDM Jatim tidak boleh kalah dengan lembaga pendidikan lainnya. Oleh sebab itu, tugas Kepala BPSDM yang baru harus memperhatikan itu,” ucap Heru saat memberikan pengarahan dan pisah sambut Kepala BPSDM Prov. Jatim di Kantor BPSDM Jatim, Balongsari Tama, Surabaya. Kamis, (02/1/2020) siang hari.

Untuk memujudkan keinginan itu, mantan Bupati Tulungagung itu berkeinginan agar performance para ASN BPSDM Prov. Jatim harus bisa berbenah. Apalagi, sebut Heru Tjahjono, masalah performance memegang peranan penting dalam penyelenggaraan sebuah pemerintahan yang baik. Terutama di BPSDM Jatim yang notabene memiliki tugas penting dalam memberikan pendidikan kepada ASN.

“Sebagai contoh, untuk meningkatkan performance, para pegawai disini harus memakai seragam yang rapi, kalau perlu memakai dasi silahkan. Intinya performance awal harus diutamakan,” ujarnya.

Sekdaprov Heru juga menyoroti bangunan-bangunan yang ada di BPSDM Jatim. Menurutnya, kebersihan dan kerapian harus dijaga. Sebagai contoh, tidak adanya debu di setiap sudut bangunan.

“Tidak kalah pentingnya adalah toilet. Harus dijaga kebersihannya,” lanjutnya.

Dengan menjaga hal yang simpel, maka secara tidak langsung akan mendukung BPSDM dalam mencetak pejabat di tahun mendatang dengan kompetensi, integritas dan loyalitas yang handal.

Sementara itu, Kepala BPSDM Jatim, Aries Agung Paewai, menuturkan, dengan adanya pengarahan Sekdaprov Jatim dapat memotivasi para ASN di lingkungan BPSDM Jatim.

“Pengarahan dari pak Sekda akan memberikan semangat tersendiri bagi para ASN untuk bekerja lebih baik lagi,” tutur Aries yang juga sebagai Plt. Kepala Biro Humas dan Protokol Jatim itu.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker