KPK Geledah Rumah Komisaris Bank Jatim

Abadikini.com, SURABAYA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah rumah salah satu komisaris Bank Jatim, Budi Setiawan, di Jalan Bhakti Husada, Gang 3 No. 4, Surabaya. Belum diketahui pasti terkait apa penggeledahan tersebut.

Saat Medcom.id coba mengkonfirmasi, rumah Budi tertutup rapat. Garasi mobil di rumah Budi juga tampak kosong. Medcom.id sempat menemui asisten rumah tangga Budi, Amindasah.

Perempuan paruh baya itu membenarkan ada sejumlah orang berseragam KPK mendatangi rumah Budi pukul 11.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB, Kamis, 11 Juli 2019.

“Iya benar, tadi ada beberapa orang pakai seragam KPK ke sini jam 11.00 WIB sampai jam 15.00 WIB. Tapi saya nggak tahu jumlahnya berapa orang,” kata Amindasah.

Amindasah mengaku tidak tahu apa yang dilakukan KPK di rumah Budi. Saat itu, Amindasah mengaku berada di dalam kamar. KPK meninggalkan rumah Budi pukul 15.00 WIB. Sekitar satu jam kemudian majikannya (Budi) keluar rumah. Namun, Amindasah tak tahu tujuan majikannya.

Menurut penuturan warga sekitar, Soleh Sumpil, sejumlah orang berseragam KPK masuk ke rumah Budi sekitar pukul 10.30 WIB. Mereka datang menggunakan dua mobil Toyota Innova.

“Ada lima orang yang dari KPK, didampingi personel polisi bersenjata lengkap. Kemudian mereka masuk didampingi warga dan Pak RT untuk menyaksikan kegiatan KPK,” kata Soleh.

KPK menggeledah rumah Budi sekitar empat jam atau sejak pukul 11.00 WIB hingga 15.00 WIB. Kemudian KPK keluar dari rumah Budi membawa dua koper. “Tapi saya enggak tahu apa isi di dalam koper itu, tadi ada sekitar dua koper yang dibawa KPK,” kata Soleh.

Hingga kini, belum diketahui kasus apa yang menimpa Budi hingga didatangi KPK. Juru bicara KPK Febri Diansyah juga belum memberikan keterangan resmi ketika dikonfirmasi.

Editor
Sulasmi
Sumber Berita
Medcom

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker