Afgan Akui Ikut Les Vokal Demi Konser Dekade

Abadikini.com, JAKARTA – 11 tahun berkarya, penyanyi Afgan Syahreza diketahui akan segera menggelar konser tunggal bertajuk Dekade pada 9 Agustus 2019 mendatang. Bertempat di Istora Senayan, Jakarta Pusat, pelantun Sadis ini akan menghibur penonton selama kurang lebih 2,5 jam.

Jelang konser tunggal yang akan berlangsung kurang lebih satu bulan lagi, pria 31 tahun ini mengaku mulai disibukkan dengan berbagai macam persiapan. Selain menjaga pola makan, Afgan pun mengaku sampai melakukan les olah vokal dan enggan menerima pekerjaan hingga konser berakhir.

“Aku sekarang masih bikin musik, workshop di rumah Marco di Bintaro, sampe malam bikin musik, kalau menurutku musik tuh yang paling akar semua konser,” ujar Afgan saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2019).

“Jadi musik harus aku bisa jiwain setelah itu, baru aku meeting, lighting, berbarengan dengan musik. Sebulan sebelum konser enggak boleh keluar, harus jaga makan, enggak boleh minum, les vokal, latihan koreo, dance jadi full, enggak terima Job. Untuk fokus di konser ini,” tambah Afgan.

Pada konsernya yang berlangsung Agustus nanti, pria berdarah Minangkabau tersebut mengungkap bahwa akan ada perbedaan signifikan antara konser Dekade di Malaysia dan Jakarta. Terutama lantaran kapasitas penonton konsernya di Jakarta lebih besar, yakni sekitar 6000 orang.

“Yang di Malaysia sih, berbeda banget karena timnya juga beda yang kerjain. Kali ini aku ngajak Mas Dafi buat bantuin secara kreatif, jadi bakal besar sih skalanya, karena waktu di Malaysia cuma kayak di teater, jadi penontonnya sekitar 2.000-3000,” jelasnya.

“Kalau ini venue nya di Istora besar ya ada 6.000 jadi kita mau bikin panggung yang lebih besar, pemain musiknya juga lebih banyak di atas panggung,” sambungnya.

Dalam konser Dekade, Afgan diketahui akan membawakan kurang lebih 23 buah lagu yang ada dalam album pertama hingga terakhir. Ia pun akan turut berkolaborasi dengan beberapa musisi Indonesia, diantaranya Rendy Pandugo, Dipha Barus, Marion Jola, dan lainnya.

Editor
Selly P

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker