ELEMWE Ingin Batik Betawi Jadi Lebih Berkelas

Abadikini.com, JAKARTA – Pemilik sekaligus desainer batik Betawi dengan label ELEMWE, Lily Mariasari berharap batik kebanggaan warga Ibukota ini semakin diminati masyarakat. Untuk mewujudkan harapan itu, Lily terus berinovasi dalam hal desain.

” Batik Betawi cirinya warna ngejreng. ELEMWE ada, tapi ada juga batik Betawi yang warna alam, warna anggun, batik Betawi yang memiliki tampilan yang anggun. Orang akan pakai lebih nyaman lebih bergengsi,” ujar Lily saat ditemui di acara UKM OK OCE di Ancol, Jakarta, Selasa (11/9/2018).

Lily menuturkan, batik Betawi yang ELEMWE rancangannya selalu memiliki cerita. Salah satunya batik pesisir yang dibuat oleh pengrajin di kawasan pesisir Jakarta.

” Menceritakan tentang apa yang ada di pesisir Jakarta, flora, fauna. Lingkungan kehidupan masyarakat pesisir,” kata dia.

Sejak 2015 berdiri, batik Betawi milik ELMEMWE ini tak hanya diminati pasar demostik saja. Koleksi batik karyanya juga sudah melenggang ke pasar internasional.

” Alhamdulillah batik saya sudah digemari sebagian komunitas muslim di Amerika, London, Belanda dan ada yang dari Amerika order,” pungksa Lily. (Dream)

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker