Hanya Karena Lajang dan Muslim, Aktris India ini Tak Boleh Beli Rumah

Abadikini.com, MUMBAI – Artis televisi dari India Shireen Mirza kecewa setelah mengalami pengalaman yang sangat traumatis di Mumbai. Artis yang terkenal melalui beberapa sinetron India ini sedang mencari rumah.

Namun, selama dua bulan ini ia terus ditolak karena alasan yang menurutnya tidak masuk akal. Dilansir di The News, Rabu (4/4/2018), Shireen ditolak karena identitasnya sebagai Muslim dan belum menikah. Selain itu, profesinya sebagai artis juga dijadikan alasan warga Mumbai tidak mau menjual rumah kepadanya.

“Saya sebenarnya sangat ceria dan jauh dari hal-hal itu. Tapi saya tidak tahan lagi kemarin dan memutuskan membuat semuanya tahu tentang hal ini. Saya sangat kecewa dengan tingkah laku beberapa orang yang menolak saya ketika ingin membeli rumah,” kata Shireen pada Times of India.

“Alasan mereka adalah karena saya seorang Muslim. Mereka juga yang tidak mau ada seorang lajang di komunitas mereka. Banyak juga yang mengatakan tidak mau ada aktor lajang, apalagi Muslim, berada di sekitar mereka,” kata dia.

I don't deserve to get a house in Mumbai because I'm M B A – MUSLIM, BACHELOR, ACTOR. This pic was taken when I came here with a dream of living in Mumbai and now After spending almost 8 years in this city this is what I get to hear.. Firstly, Yes I'm an Actor and I do not Smoke or drink and I have no criminal records. So, How can they judge my character on the basis of my profession?? Second, I'm a bachelor and when I call brokers they ask me higher rents for the flats which are available saying Pay extra or u won't get it since ur a Bachelor. My question is nuisance can be created by families too??? Third, I called up another person and they ask me wether I am a Hindu or a Muslim and reverted back with an answer that Muslims are not preferred. They also mentioned that take the flat on ur friend's name who's not a Muslim. I mean what's in a name??? There's no difference in the blood. Renting or buying a property in the city that never sleeps. Mumbai which prides itself on its cosmopolitan character is divided on basis of religion, profession and marital status?? I'm shocked to see that Mumbai which has given me so much that I don't stop praising about Mumbai by calling it Aamchi Mumbai still doesn't have a place for me and so many of us coming from out of town still struggling with identity crises. With a heavy heart and after many refusals my question is Do I belong to this city ?? ??? #supportandshare

A post shared by Mirzashireen (@shireenmirza) on

Sebelumnya, Shireen juga mengungkapkan kekecewaannya melalui Instagram miliknya. Ia mengeluhkan meskipun sudah delapan tahun menghabiskan waktu di Mumbai, ia ditolak pada saat ingin membeli rumah.

“Aku terkejut karena Mumbai yang selalu aku puji, kota yang menyebut dirinya kota kosmopolitan. Mumbai tidak memiliki tempat untukku dan orang lain yang datang yang masih berjuang dengan krisis identitas. Dengan berat hati dan banyak penolakan, pertanyaanku adalah apakah kota ini adalah tempatku?” tulis Shireen di Instagram miliknya, @shireenmirza, Selasa (3/4/2018). (selly.ak/rep)

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker