Panglima TNI Sebut Ada Pengurus FKPPI yang Bukan Keluarga Purnawirawan, Ini Klarifikasinya

abadikini.com, JAKARTA – Forum Keluarga Purnawiran TNI-Polri (FKPPI) mengklarifikasi pernyataan dari Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo soal adanya pengurus yang bukan dari keluarga purnawirawan.

Menanggapi pernyataan Panglima, Rahmad Lasimpara mengatakan dirinya yang dianggap bukan bagian keluarga purnawiran menunjukan Surat Keterangan Dinas ayahnya sebagai anggota Polri dengan Nomor SK 6355/9/61/U.P. Ia pun menilai tuduhan itu tidak berdasarkan fakta yang ada.

“Pangkat terakhir Pelda NRP 411220048dinas terakhir di Donggala, Sulawesi Tengah. Untuk SK pensiun SKEP/KHIRDIN-26.B/II/1990 pada tanggal 16 Februari 1990,” kata dia di Kantor FKPPI Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (27/11/2017).

Namun demikian, kata dia, sanggahan yang dilayangkan oleh pihaknya, tidak bermaksud untuk menyerang Gatot melainkan sebagai konsumsi klarfikasi. Sebab ia tidak ingin anggota FKPPI menjadi gaduh dengan adanya pernyataan ini.

“Kami tidak akan menempuh jalur hukum karena mungkin apa yang disampaikan Jenderal Gatot ada informasi yang keliru,” tegasnya.

Kendati tidak ingin mempolisikan Gatot. tapi ia juga belum tahu apakah bakal bertemu dengan Jenderal Bintang empat itu atau tidak.

Sebab, semua tergantung dari Ketua Umum FKPPI, jika difasilitasi maka dirinya akan membeberkan seluruh data ayahnya yang merupakan anggota Polri.

“Itu biarin aja (ga ditanggapi Gatot) klarifikasi. Kami tidak apa-apa tidak dapat tanggapan dari Panglima, yang penting Panglima ini sudah tahu saya sudah benar keturunan purnawirawan,” tandasnya.

Untuk diketahui, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmatyo sempat menyatakan Wabendum FKPPI Pusat Periode 2015-2020, Rahmad Lasimpara bukan dari keluarga Purnawirawan Polri dalam pidatonya di Malang, Jawa Timur pada (25/11/2017). (beng.ak/ak)

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker