Dukung Keamanan Maritim Wilayah Timur, Pemkot Tidore Siap Hibahkan Lahan 1 Hektar untuk Pangkalan Bakamla
Abadikini.com, TIDORE – Pemerintah Kota Tidore Kepulauan mendampingi Tim dari Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI melakukan peninjauan lokasi lahan hibah di Kelurahan Dowora, Kamis (6/11/2025). Lahan ini direncanakan akan digunakan untuk pembangunan Pangkalan Bakamla RI di Kota Tidore Kepulauan.
Staf Ahli Wali Kota Bidang Hukum Politik dan Pemerintahan, Asis Hadad, menjelaskan bahwa peninjauan ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan koordinasi Wali Kota Tidore ke Markas Bakamla RI di Jakarta sehari sebelumnya.
“Peninjauan ini dilakukan sebelum penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dan Berita Acara,” jelas Asis.
Lahan yang akan dihibahkan tersebut berlokasi dekat garis pantai di Kelurahan Dowora, Kecamatan Tidore Timur, dengan luas 10.078 meter persegi. Hibah ini bertujuan untuk mendukung sarana dan prasarana Bakamla RI dalam rangka peningkatan keamanan dan keselamatan maritim di Wilayah Indonesia Timur, khususnya Kota Tidore Kepulauan.
Asis Hadad menambahkan, penandatanganan NPHD dan Berita Acara Serah Terima (BAST) telah dijadwalkan pada hari Jumat (7/11) di Kantor Wali Kota Tidore.
Tim Bakamla RI yang turut hadir dalam peninjauan tersebut dipimpin oleh Kepala Biro Sarana dan Prasarana Bakamla RI, Laksma Bakamla Agung Setiawan M.Han.



