Aksi Sabtu Peduli, Bupati Ikram M. Sangadji Blusukan ke Desa Sawai Itepo
Abadikini.com, HALTENG – Memanfaatkan hari libur, Bupati Halmahera Tengah (Halteng), Ikram Malan Sangadji, tetap turun langsung ke lapangan dengan melakukan blusukan ke Desa Sawai Itepo, Kecamatan Weda Tengah, pada Sabtu (25/10/2025).
Dalam kunjungannya, Bupati yang didampingi Kepala Desa Jhon Lores, meninjau berbagai aspek penting di desa tersebut, mulai dari pembangunan rumah layak huni, kondisi sekolah, hingga kebutuhan mendasar masyarakat seperti rumah ibadah, talut, dan jalan desa.
Bupati Ikram juga menyempatkan diri menyapa warga yang sedang sakit dan ibu hamil, menunjukkan kepedulian yang mendalam terhadap kondisi personal masyarakatnya.
“Melalui kunjungan ini, kita dapat memahami langsung kondisi warga dan mencari solusi bersama. Pemerintah hadir untuk mendengar dan membantu,” ujar Bupati Ikram M. Sangadji dikutip dari media sosial pribadinya, Minggu (26/10/2025).
Salah seorang warga, Ibu Etelinga Badengo, menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kerja keras Bupati yang selalu turun langsung ke lapangan.
Di akhir kunjungannya, Bupati berpesan agar masyarakat terus menjaga semangat gotong royong dan kebersamaan dalam membangun desa. Ia menegaskan, “Pembangunan yang berhasil lahir dari kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat.”



