Satu Tahun Pacaran, El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss

Abadikini.com, JAKARTA – Hubungan asmara antara El Rumi dan penyanyi Syifa Hadju telah memasuki babak baru. Tepat di momen perayaan satu tahun berpacaran, putra Ahmad Dhani dan Maia Estianty tersebut melamar Syifa dengan romantis di Swiss.
Pasangan muda ini memilih tak butuh waktu lama untuk memastikan hubungan mereka berlanjut ke jenjang pernikahan. Momen haru lamaran tersebut terekam indah dengan latar belakang pegunungan Swiss yang memukau.
Dalam foto yang diunggah Syifa di Instagram, terlihat El Rumi berlutut sambil memegang kotak cincin di hadapan Syifa yang tampil anggun dengan gaun putih panjang.
Di momen yang penuh kebahagiaan itu, El Rumi terlihat menyeka air mata haru, sementara Syifa Hadju tampak menutup mulut seakan tak percaya.
“Di tempat yang selalu kuimpikan, aku mengatakan iya untuk sosok yang selalu kuanggap sebagai rumah. Bismillah,” tulis Syifa dalam keterangan foto dikutip, Senin (6/10/2025).
Kado Berlian Mewah untuk Sang Calon Istri
El Rumi kemudian menyematkan cincin berlian mewah di jari manis Syifa. Perhiasan tersebut melengkapi kado istimewa yang ia berikan saat merayakan anniversary pertama mereka pada 2 Oktober lalu.
Selain mengajak Syifa makan malam romantis, El juga memberikan hadiah berupa kalung dan buket mawar merah besar.
Pasangan yang mulai go public pada Oktober 2024 ini kini memanen ribuan ucapan bahagia dari para pengikut mereka di media sosial.
Lebih dari 200 ribu komentar membanjiri unggahan tersebut, termasuk dari kalangan selebriti.
“The most beautiful couple ever! Happy for you two,” komentar salah seorang penggemar.