Polisi Akan Panggil Lagi Vadel Badjideh Setelah Visum Lolly Anak Nikita Mirzani Keluar

Abadikini.com, JAKARTA – Hingga saat ini, tim penyidik Polres Metro Jakarta Selatan masih terus mendalami laporan Nikita Mirzani terhadap Vadel Badjideh soal kasus dugaan pelanggaran UU Perlindungan Anak. Vadel pun sebelumnya telah menjalani pemeriksaan dan dicecar 33 pertanyaan oleh penyidik.

Penyidik pun kembali akan memanggil Vadel Badjideh usai hasil visum LM telah keluar.

“Secepatnya (VA) dipanggil lagi, jadi biar jelas ya kasusnya, fakta-faktanya, ini masih dalam penyelidikan,” ujar PLH Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, dilansir dari detikcom, Jumat (11/10/2024).

Hasil visum LM hingga saat ini masih belum keluar. Tetapi, hasil dari laboratorium untuk tes darah Lolly telah diterima oleh Nikita Mirzani

“Hasil visum belum keluar, tapi yang sudah keluar hasil lab. LM dicek darah kemarin untuk pemeriksaan dan sudah keluar hasilnya,” tutur AKP Nurma Dewi.

Hasil tes darah itu lah yang menjadi salah satu bukti pendukung untuk laporan Nikita Mirzani.

“Itu kebutuhan ahli, nanti dia observasi untuk membuat kesimpulan yang lengkap karena laporan yang dibuktikan soal asusila,” jelas AKP Nurma Dewi.

AKP Nurma Dewi juga mengatakan di persidangan nanti akan ada fakta-fakta yang terungkap. Hal tersebut dikarenakan semua hasil tes yang telah dijalani LM akan dibuka di pengadilan.

“Kalau kita sebagai penyidik pasti menindaklanjuti, dari visum itu yang kita tunggu, karena memang itu adalah barang bukti, dalam kasus asusila, fakta yang harus dibuka ada hasil visum,” pungkasnya.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 rawit128 planet128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot acgwin kacang99 mega888 slot slot gacor