Pj Bupati Kupang Pantau Langsung Disiplin dan Kinerja Pegawai di RSUD Naibonat

Abadikini.com, KUPANG – Penjabat Bupati Kupang, Alexon Lumba, SH. M.Hum, memimpin apel pagi di RSUD Naibonat, menegaskan komitmennya untuk memantau disiplin dan kinerja seluruh pegawai demi memastikan pelayanan publik yang optimal.

Dalam arahannya, Penjabat Bupati Alexon Lumba menekankan pentingnya pelayanan kepada masyarakat sebagai prioritas utama di satuan kerja pelayanan publik seperti RSUD Naibonat. Ia menegaskan bahwa seluruh pegawai, baik PNS, P3K, maupun pegawai kontrak, harus mengutamakan kewajiban melayani masyarakat sebelum menerima hak mereka.

“Adalah kewajiban semua, baik PNS, P3K, maupun pegawai kontrak, untuk melaksanakan kewajiban melayani masyarakat sebelum hak kita dapatkan. Untuk itu, disiplin pegawai akan terus saya pantau dibantu para pimpinan di sini, dan teman-teman harus melaksanakan tugas dengan baik,” ujar Alexon Lumba.

Penjabat Bupati juga memberikan perhatian khusus pada disiplin tenaga kontrak di RSUD Naibonat, mengingat biaya yang signifikan dari APBD untuk pembayaran gaji mereka. Ia berharap dana yang dikeluarkan dapat menghasilkan output yang maksimal.

“Khusus di RSUD Naibonat ini ada sekitar 400 tenaga kontrak. Saya akan minta absen dan evaluasi, melihat kewajiban mereka berapa hari harus masuk, dan bila ditemukan pelanggaran, segera buat surat teguran. Jika melawan, bisa diberhentikan. Saya harap semua paham karena ini bukan gertakan, tapi kewajiban. Para P3K yang baru harus berdisiplin tinggi, dan aturan harus dijaga. PNS harus menjadi contoh yang baik bagi pegawai kontrak dan P3K,” tegas Lumba.

Penjabat Bupati juga menyampaikan rencana untuk berkantor di RSUD Naibonat selama satu minggu ke depan guna memantau langsung disiplin dan kinerja pegawai, kecuali jika ada tugas luar yang mengharuskannya tidak berada di RSUD Naibonat.

Langkah ini merupakan bagian dari upaya Penjabat Bupati untuk memastikan pelayanan publik di RSUD Naibonat berjalan dengan baik dan sesuai dengan harapan masyarakat.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 pay4d cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 planet128 planet128 planet128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot Thailand -