TNI Dirikan Tenda Kesehatan dan Dapur Umum Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi NTT

Abadikini.com, JAKARTA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) turut andil dalam upaya penanganan darurat untuk membantu warga yang terdampak letusan Gunung Lewotobi di Nusa Tenggara Timur (NTT). Kejadian ini telah menimbulkan dampak serius, dan TNI bersama instansi terkait bergerak cepat untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Demikian disampaikan Kapuspen TNI Mayjen TNI Dr. Nugraha Gumilar, M. Sc., di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (8/1/2024).

Tim penanganan darurat TNI telah dikerahkan untuk memberikan bantuan medis, evakuasi, dan distribusi kebutuhan pokok kepada warga yang terdampak. Personel TNI, dengan keterampilan dan peralatan yang memadai, bekerja sama dengan pihak terkait untuk memastikan koordinasi yang baik dalam rangka membantu masyarakat yang membutuhkan. TNI telah mendirikan tenda kesehatan sejak erupsi Gunung Lewotobi sejak tanggal 1 Januari 2024, dan menggelar dapur umum sejak tanggal 5 Januari 2024.

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menyampaikan, bahwa keterlibatan TNI dalam situasi darurat ini adalah bagian dari respon cepat TNI untuk selalu hadir dalam menjaga keamanan, mengatasi kesulitan rakyat dan kesejahteraan masyarakat. Panglima TNI menegaskan bahwa TNI akan terus bersinergi dengan Pemerintah Daerah dan Instansi terkait guna memberikan bantuan seoptimal mungkin.

Sementara itu, prajurit TNI yang terlibat aktif dalam evakuasi dan pendistribusian bantuan, menunjukkan semangat gotong royong dan kepedulian terhadap sesama. Bantuan medis, logistik, dan perlengkapan lainnya telah diberikan kepada warga yang mengungsi dan membutuhkan perlindungan.

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengajak semua pihak untuk bersatu padu dalam membantu para korban bencana ini. Solidaritas dan kerja sama antara TNI, Pemerintah Daerah, dan masyarakat menjadi kunci utama dalam memitigasi dampak bencana ini dan memulihkan kehidupan warga yang terdampak.

Kapuspen TNI Mayjen TNI Dr. Nugraha Gumilar, M.Sc., menyampaikan bahwa TNI bersama-sama dengan Pemda setempat terus memantau perkembangan situasi serta siap memberikan bantuan lebih lanjut sesuai dengan kebutuhan, sebagai perwujudan TNI PRIMA (Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif), TNI memberikan respon cepat untuk membantu kesulitan masyarakat. “TNI telah mendirikan tenda kesehatan, tenda pengungsi dan dapur umum sejak terjadi erupsi tanggal 1 Januari 2024 untuk membantu masyarakat sekitar sebagai respon TNI tanggap bencana, semua elemen TNI siap sedia untuk mendukung upaya pemulihan dan rekonstruksi pasca bencana erupsi Gunung Lewotobi di NTT,” ujar Kapuspen TNI.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker