Panitia Pusat dan Daerah Rakor Persiapan Sail Tidore 2022

Abadikini.com, TIDORE – Pelaksanaan Sail Tidore 2022, yang rencananya dihadiri langsung oleh Presiden RI, terus dipersiapkan oleh Panitia pusat bersama dengan Pemerintah Kota Tidore Kepulaua. Hal ini terlihat saat Staf Ahli Walikota, Asisten Sekda bersama pimpinan OPD terkait Pemerintah Kota Tidore Kepulauan saat mengikuti rapat koordinasi yang dipimpin oleh tim Kementerian Perdagangan RI Fajarini Punto Dewi secara virtual, di ruang rapat wali Kota, Jumat (4/11/2022).

Pertemuan secara virtual ini juga di ikuti oleh Walikota Tidore Kepulauan Capt, H. Ali Ibrahim dan seluruh bidang kepanitiaan, membahas terkait persiapan diberbagai bidang yang masuk dalam kepanitiaan Sail Tidore 2022, serta melihat kembali sejauh mana persiapan yang telah dilakukan oleh setiap bidang.

Kepala Pusat Isu Strategi (Puspitra) Kemendag, Fajarini Punto Dewi mengatakan, pertemuan ini tentunya mengkroscek kembali apa yang telah dipersiapkan oleh masing-masing bidang, karena kegiatan Sail Tidore ini sudah didepan mata, “waktu pelaksanaan Sail Tidore ini sudah semakin dekat sehingga segala bentuk persiapan sudah harus rampung, kami dari panitia pusat khususnya bidang acara setelah pertemuan ini akan meninjau langsung persiapan yang ada di daerah, agar apa yang belum rampung nanti didiskusikan lagi pada saat tinjauan lapangan.” Kata Puspitra.

Punto Dewi menegaskan, untuk undangan para tamu sudah harus dipastikan sesuai dengan kapasitas ruangan yang telah ditentukan, “sehingga untuk undAngan sendiri sekitar 1.100 orang sudah harus diterbitkan dan diedarkan, serta harus memastikan para tamu VVIP maupun VIP untuk mengisi list para tamu dari Kementerian lembaga untuk memastikan para tamu yang nantinya hadir pada pelaksanaan Sail Tidore nanti.” Tegas Puspitra.

Sementara, Selaku Event Organizer, Matias menjelaskan, harus memastikan berbagai persiapan acara puncak itu telah disiapkan dengan sebaik-bainya, “pada acara puncak Sail Tidore yang rencananya akan dihadiri oleh presiden, sudah mulai dari sekarang untuk menyiapkan tempat transit sampai dengan tempat makan untuk presiden maupun tamu VVIP lainnya.” Kata Matias.

“Terkait dengan pelaksanaan Sail Tidore 2022 nantinya akan digelar gladi kotor pada tanggal 24 dan gladi bersih di tanggal 25 November, sebelum dilakukan gladi kotor ini kami perlu mengetahui identitas dari MC hingga para penari pada acara puncak nanti.” Kata Matias

Adapun hasil dari pertemuan virtual ini, semua bidang yang termasuk dalam kepanitiaan Sail Tidore 2022 ini progres persiapan masing-masing bidang telah rampung.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker
planet128 pay4d cahaya128 planet128 turbo128 planet128 rawit128 cahaya128 rawit128 planet128 rawit128 planet128 planet128 rawit128 turbo128 rawit128 planet128 rawit128 turbo128 planet128 rawit128 planet128 planet128 planet128 planet128 turbo128 planet128 planet128 planet128 turbo128 turbo128 planet128 rawit128 rawit128 planet128 turbo128 Slot Thailand -