Anies Takziah ke Rumah Korban Tembok Roboh MTSN 19

Abadikini.com, JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan takziah ke kediaman korban meninggal dunia akibat robohnya tembok Gedung MTSN 19 Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan. Kejadian tersebut terjadi pada Kamis sore (6/10/2022).

“Kita menyatakan bela sungkawa kepada keluarga, mendoakan supaya khusnul khotimah,” kata Anies saat bertakziah ke rumah duka Dendis Al Latif di Kp Kandang Gg.Harapan II RT 008/06 Jagakarsa.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu menyampaikan peristiwa ini harus menjadi pembelajaran. Sehingga kejadian serupa tidak terulang.

“Kanwil Kemenag yang membawahi MTSN kami sudah sampaikan tadi kita siap untuk mendukung memfasilitasi apabila diperlukan tempat sementara untuk belajar,” tutur Anies.

Saat bertakziah, mantan Rektor Universitas Paramadina itu turut didampingi Walikota Jakarta Selatan Munjirin dan Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam Indradi.

Kejadian tembok roboh di area sekolah MTSN 19 Pondok Labu terjadi setelah hampir setengah jam lebih hujan deras mengguyur wilayah sekitar DKI Jakarta, atau tepatnya pada pukul 14.50 WIB.

Korban tiga siswa yang dinyatakan meninggal dunia di antaranya berinisial DA, DE, dan AD yang duduk di kelas 8.

Sumber Berita
Rmol

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker