Pimpin Kunker Ke Parepare,  Bupati Amran: Kami Datang Untuk Belajar

Abadikini.com, TOLITOLI- Bupati Tolitoli Amran Hi Yahya memimpin Kunjungan Kerja yang dilakukuan oleh pemda Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, ke Kota Parepare Sulawesi Selatan.

Tergabung dalam rombongan pemda Tolitoli, Ketua TP PKK Tolitoli Sryanti Amran Dg. Parebba, Wakil Bupati Tolitoli Moh. Besar Bantilan, Seda Tolitoli Asrul Bantilan, Ketua DPRD Tolitoli Moh. Randi Saputra, berseta sejumlah anggota DPRD dan kepala dinas Kabupaten Tolitoli.

Bupati Tolitoli, Amran H. Yahya mengucapkan rasa terimakasihnya kepada jajaran Pemerintah Kota Parepare yang telah memberikan sambutan hangat dan pelayanan maksimal kepada rombongan Pemda Tolitoli.

Amran mengungkapkan, tujuan rombongannya ke Kota Parepare untuk untuk mempelajari kemajuan Kota Cinta Habibie Ainun. Dirinya mengungkapkan, semenjak Kota Parepare dipimpin Taufan Pawe, dirinya selalu mendengar kemajuan Kota Parepare yang tumbuh secara signifkan.

“Kami datang dengan tujuan untuk belajar. Parepare dibawah kepemimpinan Bapak Taufan Pawe kini Parepare menjadi daerah yang maju sehingga saya mengajak Pemda Tolitoli untuk belajar agar bisa mengikuti jejak Kota Parepare,” ungkapnya.

Bupati yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PBB Tolitoli itu menjelaskan, Kota Parepare dikenal sebagai kota perdagangan yang sukses, tujuan wisata, dan kota pelabuhan yang menyimpang potensi industri.

Tak hanya itu, baginya, pemerintahan Kota Parepare juga memiliki sistem tata kelola pemerintahan yang baik sehingga bisa mewujudkan daerah maju dan mensejahterakan masyarakat.

.“Kami memiliki visi misi mewujudkan Kabupaten tolitoli yang sejahtera, mandiri, pemerintahan yang amanah dan responsif. Salah satu cara untuk mewujudkannya yaitu belajar dari Kota Parepare untuk kami aplikasikan di Tolitoli,” ungkap Amran.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker