Spirit Tobana, Irpan Siap Emban Amanah Bendahara Umum DPP HIKMA

Abadikini.com, JAKARTA
Organisasi Paguyuban Kekeluargaan Enrekang yang tersebar diseluruh nusantara bahkan luar negeri Himpunan Keluarga Massenrempulu (HIKMA) untuk periode 2022-2027 telah dilantik di Hotel Bidakara Jakarta 27 – 28 Mei 2022.

Lembaga yang juga memiliki sruktur pengurus di 34 provinsi tersebut beberapa waktu lalu melalui musyawarah nasional bermufakata secara aklamasi mendaulat Andi Rukman Nurdin Karumpa sebagai ketua umum, Ophan Lamara sebagai sekjend dan Irpan, SE sebagai bendahara umum.

Acara pelantikan DPP HIKMA enrekang tersebut dirangkaikan silaturrahmi nasional yang dihadiri oleh warga HIKMA seluruh nusantara dari sabang sampai merauke yang juga dihadiri langsung oleh Bupati Enrekang Muslimin Bando.

Salah satu tokoh muda Enrekang yang masuk jajaran Pengurus DPP HIKMA sebagai bendahara umum adalah Irpan SE yang menitih karir sebagai pengusaha di Papua, termotivasi bergabung ke.HIKMA karena adanya motto “Tobana”. Tolong menolong bantu membantu dan saling menasehati ke hal hal baik jadi cerminan sikap sosial.yang sangat luar biasa.

“Motto tobana ini adalah palsafah hidup yang luar biasa, dan jadi spirit HIKMA itu yang jadi motivasi saya bergabung ke HIKMA” ungkap Irpan

“Dengan spirit TOBANA” dirantau orang itu menjadi semangat kita untuk peduli terhadap sesama khususnya warga enrekang di daerah orang”. Tutup owner PT Cendrawasi Airline tersebut.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker