Trending Topik

Imbas Hujatan Publik Undang Ragil Mahardika dan Pasangan Gay-nya, Deddy Corbuzier Terpaksa Lakukan Take Down

Abadikini.com, JAKARTA – Usai mendapatkan bertubi-tubi hujatan publik akhirnya pemilik podcast close the door Deddy Corbuzier akhirnya melakukan take down video.

Mengutip insert live Rabu (11/5/2022) hal itu merupakan imbas dari kritikan warganet yang merasa konten tersebut berdampak buruk dan dianggap mempromosikan LGBTQ.

Ragil pun memberikan reaksi kala video berisikan kisah dan pengalaman hidupnya tersebut harus ditiadakan.

“Mau ditake down atau gak ditayangkan, itu urusan pihak Podcast. Yang pasti aku senang bisa diundang ke Podcast dan bisa sharing ceritaku..,” tulis Ragil di Instagram, pada Rabu (11/5).

Pria yang menetap di Jerman itu menegaskan bahwa hilangnya video itu tidak menjadi masalah bagi dirinya.

“Ragil dan jutaan Ragil yang lain, akan tetap ada disamping kalian. Kalau kalian mau menjauhi teman, sahabat, keluarga kalian, hanya karena berbeda orientasi, itu sih pilihan kalian kok,” sambungnya.

Namun Ragil menegaskan bahwa menjadi bagian LGBTQ tidak selalu membuat perilaku seseorang berubah menjadi negatif.

“Satu hal yang kalian harus tahu, berbeda tidak membuat kita menjadi jahat, berbeda tidak membuat kita jadi durhaka, berbeda tidak membuat kita kriminal, berbeda bukan berarti tidak bisa mendapatkan pekerjaan yang layak…,” bebernya.

Di penghujung unggahannya, Ragil menegaskan akan tetap menjadi sosok yang menginspirasi meski dianggap berbeda oleh publik.

“Aku akan tetap jadi Ragil yang akan sharing all about hidupku… What ist the next Project??? Please wait yah….,” pungkasnya.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker