Leap-Telkom Perluas Jangkauan dan Layanan di Papua Barat

Abadikini.com, JAKARTA – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk terus memperluas jangkauan produk dan layanan digital di Papua Barat.

Melalui brand Leap-Telkom Digital, PT Telkom memperkenalkan sejumlah produk dan layanan digital unggulan di sejumlah wilayah di bumi Cendrawasih itu.

Produk yang diperkenalkan antara lain Telkomsat, Logee, BigBox, dan PaDi UMKM. Motivasi utama dari kolaborasi dan perluasan pelayanan Telkom ini diklaim sebagai bentuk upaya Telkom mendukung digitalisasi seluruh sektor termasuk instansi pemerintah, korporasi hingga pelaku usaha kecil dan menengah.

Seperti diketahui, Leap merupakan umbrella brand produk dan layanan digital Telkom untuk mengakselerasi digitalisasi masyarakat Indonesia. Keberadaan Leap diharapkan dapat mendukung pertumbuhan ekosistem digital di Indonesia demi mengakselerasi terwujudnya kedaulatan digital nasional.

Dalam keterangan resminya, Rabu (30/3), Direktur Digital Business Telkom, Muhamad Fajrin Rasyid menyebut inovasi Leap di Papua Barat mendapat dukungan positif dari pemerintah daerah, khususnya Pemerintah Kota Sorong.

“Baru-baru ini kami juga memperkuat layanan internet dengan layanan satelit melalui Mangoesky, VSAT IP, VSAT IP Broadband, dan TSAT Zone oleh Telkomsat,” ujar Fajrin Rasyid usai menggelar audiensi dengan Wakil Wali Kota Sorong, Pahimah Iskandar, beberapa waktu lalu.

Fajrian mengatakan, keberadaan Telkomsat cocok dengan wilayah Papua Barat. Ke depannya Telkom juga akan terus mendukung visi pemerintah yaitu Satu Data Indonesia melalui BigBox, untuk integrasi data nasional yang lebih baik.

“Dari sektor perekonomian, kami juga akan membantu pelaku usaha terutama UMKM di Sorong untuk memproduksi atau menjual barangnya melalui PaDi UMKM dan SooltanPay dengan BUMN,” ujarnya.

Fajrin menjelaskan, produk Padi UMKM dan SooltanPay dalam perjalananannya, selama bulan Maret ini, telah mendigitalisasi lebih dari ratusan UMKM di Sorong dan Manokwari. Transaksi dalam bisnis yang sudah berlangsung secara digital itu pun mencatat total transaksi mencapai ratusan juta rupiah.

Lanjut Fajrian, Telkomsat menjadi salah satu penyelenggara jaringan berbasis satelit dari hulu sampai hilir yang dapat berkontribusi dalam pembangunan infrastruktur telekomunikasi nasional. Fajrian menjelaskan saat ini Telkomsat mengoperasikan dua satelit, yaitu satelit Telkom-3S dan satelit Merah Putih, serta mengoperasikan lebih dari puluhan ribu remote di seluruh wilayah Indonesia.

Pada kesempatan yang sama, dilaksanakan pula penandatanganan perjanjian kerja sama terkait satu data antara Telkom dengan beberapa pemerintah daerah setempat yaitu Provinsi Papua Barat, Kota Sorong, Kabupaten Sorong, Kabupaten Raja Ampat, Kamis (24/3).

Wakil Wali Kota Sorong, Pahimah Iskandar merespons positif layanan digital unggulan Leap yang disodorkan Telkom. Menurutnya, digitalisasi merupakan keharusan guna mendukung aktivitas pemerintahan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

“Kami bersama-sama menerima dan mengucapkan selamat datang di tanah Papua kepada Telkom. Silaturahmi ini intinya ingin mendiskusikan dan komunikasi yang hasilnya berbentuk kerja sama,” ujanya.

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker