Ismail Dukomalamo Buka MTQ Tingkat Kecamatan Tidore

Abadikini.com, TIDORE – Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo, Jumat (7/1/2022) malam membuka dengan resmi kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kecamatan Tidore, yang ditandai dengan pemukulan beduk di arena utama MTQ Aula Kantor Camat Tidore.

Perhelatan Akbar yang akan berlangsung selama 4 hari, yakni dari tanggal 7 s/d 10 Januari 2022 di Aula Kantor Camat Tidore, dikuti sebanyak 88 orang peserta dari masing-masing Kelurahan se Kecamatan Tidore dengan mengikuti dua cabang perlombaan yang dipertandingkan masing-masing cabang Tilawah Al Qur’an ank-anak, remaja dan dewasa, Hifdzil Qur’an Golongan 1 juz, golongan 5 juz, golongan 10 juz, golongan 20 juz.

Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo mengatakan MTQ  merupakan kegiatan yang telah mentradisi dan melekat dalam kultur masyarakat serta bangsa kita. Kehadiran MTQ senantiasa memiliki daya tarik dan ruang tersendiri dalam kehidupan masyarakat, mengingat event keagamaan ini selain menjadi media dakwah dan syiar keagamaan yang efektif, juga secara nyata telah terbukti mampu menjadi daya dorong yang kuat dalam memacu percepatan pembangunan di daerah.

Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan berharap pelaksanaan  MTQ ini selain sebagai momentum strategis mempererat tali silahturahmi, juga dapat memotivasi kita semua untuk lebih peduli dan meningkatkan keimanan serta ketaqwaan sebagai seorang muslim.

“Kita hendaknya memandang pelaksanaan MTQ ini bukan hanya sebagai ajang seni membaca Al-Qur’an, namun juga sebagai suntikan energi untuk membumikan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari hari sehingga terciptanya generasi Qur’ani menuju Tidore Jang Foloi” ujarnya.

Tak lupa, Ismail Dukomalamo juga berpesan kepada para peserta agar mengikuti lomba dengan baik dan tetap ikuti aturan serta berikan kemampuan terbaik yang kalian miliki.

Turut hadir Forkopimca Tidore, Lurah se- Kecamatan Tidore, Para Lurah se Kecamatan Tidore, serta Tokoh Agama dan Masyarakat.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker