Senam Jatim Sabet 2 Emas, LaNyalla Serahkan Medali dan Bonus untuk Atlet di PON XX Papua

Abadikini.com, JAYAPURA – Kehadiran Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, mendapatkan kehormatan untuk menyerahkan medali kepada peraih medali cabang senam PON XX Papua, di Venue Senam Istora Lukas Enembe, Jayapura, Senin (4/10/2021).

Medali diserahkan LaNyalla untuk Cabang Senam Artistik Putra nomor Meja Lompat. Di nomor ini, emas diraih Agus Adi Prayoko (Jawa Timur), perak diberikan ke Dwi Samsul (Jawa Timur), dan perunggu Josep Judah (DKI Jakarta).

LaNyalla juga memberikan medali untuk Senam Artistik Putri nomor Balok Keseimbangan. Di nomor ini, emas diraih Jelena Sandra (Jawa Timur), perak diraih Nadia Indah (DKI Jakarta), dan perunggu untuk Trithalia (DKI Jakarta).

Saat penyerahan, LaNyalla didampingi Senator asal Lampung Bustami Zainudin, Ketua Umum KONI Jatim Erlangga Satriagung dan Wakil Ketua KONI Jatim M. Ali Afandi.

Di tempat terpisah, KONI Jatim juga langsung memberikan bonus mentas uang ke atlet peraih medali emas asal Jatim sebesar Rp 30 juta. Bonus tersebut secara langsung diserahkan oleh LaNyalla yang juga sebagai Ketua Dewan Penyantun KONI Jatim. Dua pesenam yang meraih bonus adalah Agus Adi Prayoko dan Jelena Sandra.

1 2Laman berikutnya

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker