Wali Kota Capten Ali Tegaskan Akan Tindaklanjuti Tuntutan Aliansi Solidaritas Tidore Timur

Abadikini.com, TIDORE – Aliansi Solidaritas Tidore Timur melakukan aksi unjuk rasa menuntut agar Pemerintah Kota Tidore Kepulauan menuntaskan sejumlah masalah infrastruktur di Kecamatan Tidore Timur mulai dari Kelurahan Mafutu hingga Jiko Cobo.

Dalam aksinya, menyampaikan bahwa berdasarkan survei lapangan persoalan di Kelurahan Mafututu dan Jiko Cobo adalaah persoalan jaringan dan sampah.

“Oleh karena itu kami mendesak agar pemerintah dengan segala kekuasaanya segera memfasilitasi tempat sampah berupa tempat sampah di masing-masing RT, dan memfungsikan mobil pengangkut sampah yang lalu lalang lewat jalur Mafututu dan Jiko Cobo untuk mengangkut sampah di Mafututu dan Jiko Cobo,” kata Korlap Dodi Latif dalam aksinya, Kamis (2/9/2021).

Selain masalah sampah, massa aksi dari Aliansi Solidaritas Tidore Timur juga mengaku bahwa persoalan akses jaringan internet sangat kesulitan hal ini sangat berdampak pada ketertinggalan pengetahuan dan ilmu, dikarenakan Mafututu dan Jiko Cobo masing-masing memiliki dua sekolah dasar.

“Sesungguhnya, kami sangat kesulitan mengakses jaringan internet, mengakses informasi media, mengakses ilmu pengetahuan lewat internet,” tuturnya.

Selain masalah sampah dan akses internet, massa juga berharap Pemerintah Kota Tidore Kepulauan juga bisa melanjutkan proyek lampu penerangan jalan yang saat ini terhenti, sehingga Kecamatan Tidore Timur yang belum ada lampu penerang jalan bisa ada.

“Oleh karena itu kami yang tergabung ke dalam Aliansi Solidaritas Tidore Timur menuntut, mendesak dan tetap menunggu respon pemerintah untuk mewujudkan tuntutan Kelurahan Mafututu dan Kelurahan Jiko Cobo. Apabila tuntutan-tuntuan diatas tidak diindahkan maka kami akan tetap melawan sampai diwujudkan,” tuturnya.

Massa aksi dari Aliansi Solidaritas Tidore Timur kemudian diterima oleh Wali Kota Capten Ali Ibrahim dan Wakil Wali Kota Muhammad Sinen dihalaman Kantor Walikota Tidore Kepulauan.

1 2Laman berikutnya

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker