Bupati Simeulue Ajak Warganya Bersikap Bijak dalam Bermedia Sosial

Abadikini.com, SINABANG – Bupati Simeulue Erli Hasim (Erhas) bersama Istri Suriyani hadir di desa Simpang lanting kecamatan teupah tengah dalam rangka bersilaturahmi dan shalat isya, taraweh bersama, Sabtu (17/4/2021) malam.

Dalam kegiatan tersebut Bupati Simeulue Erhas menyampaikan tausiyah ramadhan dan dirangkai dengan penyerahan zakat ke fakir dan miskin serta fakir uzur, sebanyak 15 orang di desa Simpang lanting.

“Zakat ini bersumber dari Baitul Mal Kabupaten Simeulue,” ujarnya.

Bupati Simeulue Erhas mengajak kepada seluruh jamaah melalui momentum ramadhan dia mengajak warganya perbaiki amal dan iman, serta lebih bijak dalam bersikap dan bermedia Sosial.

“Melalui momentum ramadhan ini, saya mengajak masyarakat mari kita perbaiki amal dan iman kita serta lebih bijak dalam bersikap dan bermedia Sosial,” harap politik Partai Bulan Bintang itu.

Hadir dalam kegiatan tersebut bersama Bupati Simeulue, ketua Baitul Mal, ketua MAA, asisten 3, dan beberapa kepala dinas, badan dan kantor.

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker