Nelson Perjuangkan Jalan ke Tigo Lurah

Abadikini.com, AROSUKA, – Anggota DPRD Kabupaten Solok dari Partai Persatuan Pembangunan, Nelson, membenarkan kalau telah terjadi longsor  dikampung halamannya. Kata dia, longsor di kawasan Hiduang Kerbau terjadi hari Jum’at (25/3/2021), pekan lalu. Akibatnya, akses jalan menuju Kecamatan Tigo Lurah tertutup material longsor.

Kata Nelson, longsor yang terjadi dan menutupi ruas jalan ke Tigo Lurah sudah terjadi sejak hari Jum’at lalu, ketika itu dirinya mengaku langsung menghubungi Dinas PUPR Kabupaten Solok guna melakukan pembersihan material longsor yang menutupi badan jalan, malangnya ketika alat berat dari Dinas PUPR sedang berjibaku membersihkan material longsor itu kemudian terjadi kembali longsor susulan hari Minggu (27/3/2021) kemarin di daerah Aia Tabik, Silanjai Nagari Sirukam.

Di lapangan, dirinya sempat terlihat dilokasi longsor bersama alat berat yang tengah bekerja membuka akses jalan yang tertutup material longsor hari Jum’at itu. Pekan lalu dirinya turun langsung ke beberapa titik lokasi longsor bersama Dinas PUPR dan meminta pihak terkait untuk mengambil sejumlah tindakan agar warga tidak terisolasi mengingat jalan itu merupakan pintu masuk ke Kecamatan Tigo Lurah.

“Iya. Hari Jum’at lalu awalnya ada retakan di badan jalan hingga terjadi longsor. Dibeberapa titik juga ada tebing yang longsor hingga materialnya menutupi akses lalu lintas menuju Nagari di Tigo Lurah, saya turun langsung ke lokasi bersama Dinas PUPR dan minta supaya jalan itu segera dibersihkan. Kalau aksesnya tertutup, ribuan warga di Tigo Lurah bisa terisolasi karena ini pintu masuknya,”kata Nelson pada reporter Abadikini.com, Senin (29/3/2021) via selullar.

Nelson menuturkan kalau dirinya sebagai wakil rakyat dari kecamatan itu akan berusaha bersama pihak terkait untuk memperbaiki akses jalan menuju Tigo Lurah. “Harus di perbaiki, jika terus begini maka akses ke Simanau, Garabak Data, Sumiso dan Batu Bajanjang serta Rangkiang Luluih akan tertutup total, kita tak mau ada warga yang terisolasi. Bahaya, jika mereka terisolasi maka suplay kebutuhan pokok bisa terhambat sehingga ekonomi dan kebutuhan warga akan terdampak, harus diselesaikan dengan cepat,”katanya.

Dia menyebutkan beberapa titik longsor yang terjadi dalam pekan lalu yaitu dikawasan Aia Sibusuak dan Kelok Hiduang Kerbau yang masuk kedalam wilayah administrasi pemerintahan Nagari Simanau. Akses itu bisa ditempuh via Sirukam Kecamatan Payung Sekaki.

Dari pantauan Abadikini.com longsor juga terjadi di Jorong Karang Putiah dan Jorong Tigo Jangko Nagari Sumiso. Dibeberapa tempat tampak pula material longsor masuk ke sawah warga. Apabila akses jalan benar-benar tertutup maka sendi-sendi kehidupan warga disana bakal terganggu, selain sektor perekonomian dan perhubungan terganggu, layanan kesehatan, pendidikan dan pemerintahan juga dikhawatirkan tidak akan optimal selama akses jalan itu masih tertutup.

Politisi Partai Persatuan Pembangunan itu bertutur dengan serius, dia akan terus memperjuangkan akses jalan menuju Kecamatan Tigo Lurah bersama rekannya di parlemen. “Bagaimanapun, saya bersama para anggota DPRD dari Dapil 3, khususnya dari PPP akan terus berjuang di parlemen perihal jalan ini. Tidak hanya soal jalan yang longsor tapi semua tempat yang memerlukan jalan di Tigo Lurah akan kita suarakan kepada pemerintah melalui parlemen,”tutur dia.

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Solok, Syaiful kepada wartawan mengatakan sudah menurunkan alat berat ke Simanau. Saat longsor hari Minggu malam kemarin, alat berat itu masih beroperasi di ruas jalan yang jadi titik longsor di Nagari Simanau.

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker