Trending Topik

Hebat, Negara Kanada Kini Miliki 3 Orang Menteri Beragama Islam

Abadikini.com, OTTAWA – Kanada adalah negara dengan warga mayoritas beragama Nasrani. Namun, negara itu kini memiliki tiga menteri yang beragama Islam.

Melansir Republika, Sabtu (16/1), seorang anggota parlemen dari Mississauga Centre bernama Omar Alghabra diangkat sebagi Menteri Transportasi Kanada. Ia diangkat oleh PM Justin Trudeau pada, Selasa (12/1/2021) lalau setelah PM Kanada itu melakukan perombakan kabinet.

Dengan diangkatnya Omar Alghabra, sekalgus ia tercatat menjadi tokoh Muslim ketiga yang masuk dalam jajaran kabinet setelah  Ahmed Hussen yang saat ini menjabat sebagai Menteri Keluarga, Anak dan Pembangunan Sosial, dan Maryam Monsef yang menjabat sebagai Menteri Pembangunan Ekonomi Pedesaan.

Melalui akun sosial medianya, Alghabra menyampaikan rasa terima dan rasa terhormatnya kepada PM Justin Trudeau.

“Saya ingin berterima kasih kepada PM @JustinTrudeau atas kehormatannya untuk melayani sebagai Menteri Transportasi Kanada. Selama 5 tahun terakhir, pemerintah kami telah membuat langkah besar dalam membangun sistem transportasi yang lebih efisien, lebih bersih, dan lebih aman, di bawah kepemimpinan Min @MarcGarneau,” tulisnya di Twitter seperti dilansir dari About Islam, Jumat (15/1/2021).

“Saya berharap untuk melanjutkan pekerjaan itu saat kita mengembangkan sistem transportasi yang diakui di seluruh dunia sebagai aman, efisien, dan bertanggung jawab terhadap lingkungan. Saya juga ingin berterima kasih kepada konstit & pendukung saya dan berharap dapat melayani penduduk di Pusat Berkuda Mississauga,” tulisnya menambahkan.

Sebelum perombakan kabinet, Alghabra adalah Menteri Urusan Antar Pemerintah dan Sekretaris Parlemen untuk Perdana Menteri (pembaruan layanan publik) dan Wakil Perdana Menteri.  Ia adalah anggota parlemen untuk Mississauga Center sejak 2015. Dia mengambil peran baru menyusul reshuffle empat menteri kabinet yang diumumkan pada Selasa lalu.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker