Pelaksanaan Humanitarian Logistics Bagi Warga Terdampak Covid-19 di FE Unesa

Abadikini.com, SURABAYA – Kerentanan sosial yang disebabkan oleh hantaman Covid-19 membuat dampak buruk di segala sektor, tak terkecuali sektor ekonomi. Menurunnya daya beli mengakibatkan kondisi ekonomi masyarakat tingkat bawah yang semakin terpuruk.

Maka dari itu, Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) FE Unesa yang diketuai Renny Dwijayanti, dengan anggota; Finisica Patrikha, Novi Marlena, dan Saino bergerak untuk menanggulangi dampak Covid-19 ini dengan melaksanakan Humanitarian Logistics berupa pembagian paket sembako bagi warga terdampak Covid-19 di lingkungan FE Unesa.

Ketua Tim PKM, Renny Dwijayanti menjelaskan kondisi kerentanan sosial tersebut menyebabkan semua kalangan menyiapkan berbagai skenario untuk pengelolaan pandemi ini.

“Tidak dipungkiri sedikit banyak Covid-19 ini telah mempengaruhi daya beli masyarakat khususnya lapisan bawah, sehingga kami berinisiatif untuk dapat melaksanakan kegiatan pembagian pembagian paket sembako bagi warga terdampak Covid-19 di lingkungan FE Unesa, khususnya bagi tenaga kebersihan FE,” kata Renny seperti dikutip, Ahad (11/10/2020).

Lebih lanjut, pentingnya PKM ini dilakukan untuk membantu pemerintah dalam penanganan warga terdampak covid-19 khususnya pada khalayak sasaran yaitu tenaga kebersihan FE. Tenaga kebersihan yang selama ini menjamin kebersihan dan ke-higienisan seluruh area wilayah FE sangat layak untuk diberikan bantuan paket sembako.

”Karena tenaga kebersihan itu menjamin kebersihan seluruh area FE, seperti mengisi sabun cuci tangan, membersihkan kaca, gagang pintu, membersihkan kamar mandi, menyemprot desinfektan dan sebagainya. Dengan dilakukannya hal-hal tersebut, maka akan dapat menekan penyebaran Covid-19 khususnya di lingkungan FE Unesa,” tukas Renny Dwijayanti.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker