Penambahan Kasus COVID-19 Hari Ini di Jawa Timur dan DKI Jakarta Sama Tinggi Loh, Tapi..

Abadikini.com, JAKARTA – Gugus Tugas COVID-19 Nasional mencatat penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 per hari ini Senin (29/6) totalnya menjadi 55.092 setelah ada penambahan sebanyak 1.082 orang.

Untuk pasien sembuh dilaprokan menjadi 23.800 setelah ada penambahan sebanyak 864 orang. dan kasus meninggal menjadi 2.805 dengan penambahan 51.

“Kasus konfirmasi positif 1.082 orang, sembuh 894 dan meninggal 51 orang,” kata Achmad Yurianto di BNPB, Jakarta, Senin (29/6).

Menurut Yuri, angka ini tidak tersebar merata di seluruh Indonesia, melainkan ada beberapa wilayah yang memiliki kasus penambahan dengan jumlah tinggi.

Selain itu terang dia terdapat beberapa daerah yang tidak sama sekali melaporkan adanya penambahan kasus positif.

“Kalau kita lihat distribusi sebarannya, maka Jawa Timur hari ini melaporkan 297 kasus baru, namun juga melaporkan 171 kasus sembuh. Jawa Tengah 198, kasus baru, dengan 43 sembuh. Sulawesi Selatan, 188 kasus, dengan 52 sembuh,” ungkap Yuri.

“DKI Jakarta, melaporkan 125 kasus baru, dan 254 kasus sembuh. Kalimantan Tengah, 47 kasus baru, dan 49 kasus sembuh,” imbuhnya.

Berikut ini data provinsi 5 besar dengan kasus positif terbanyak secara kumulatif adalah mulai dari Jawa Timur 11.805, DKI Jakarta 11.237, Sulawesi Selatan 4.995, Jawa Tengah 3.680 dan Jawa Barat 3.134.

Kesimpulan penjelasan diatas terjadi penambahan Covid-19 di Jawa Timur dan DKI Jakarta Sama tinggi, hanya saja Jawa Timur Kasus Positif sebanyak 297 orang, sedangkan  DKI Jakarta kasus Pasien Sembuh sebanyak 254 orang.

Baca Juga

Berita Terkait
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker