Ruksamin Serahkan Bantuan APD Kepada Ormas di Konut

Abadikini.com, JAKARTA – Ketua tim gugus tugas Covid 19 Kabupaten Konawe Utara (Konut) H. Ruksamin mensosialisasikan dan menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) bagi Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) yang ada di wilayah kabupaten Konawe Utara (konut) Sulawesi Tenggara (Sultra).

“Kita sangat bersyukur sampai hari ini kita mampu bertahan di zona hijau padahal kita diapit dari dua wilayah yang statusnya zona merah yaitu Konawe dan Kendari,” kata Ruksamin yang juga sebagai Ketua DPW PBB Sulawesi Tenggara, Jum’at (5/6/2020).

Ruksamin mengaku, pihaknya harus semakin giat lagi dalam menangani wabah covid-19. Apalagi Konawe Utara akan mempersiapkan New Normal atau kehidupan normal dengan tatanan yang baru. Ruksamin sangat berharap kepada Ormas untuk membantu Pemda Konut dalam mensosialisasikan diinternal ormasnya.

“Jika tim gugus tugas Covid 19 Konut dibutuhkan kami siap untuk membantu bertemu dengan pengurus ormas tersebut,apabila ada kendala yang dibutuhkan seperti APD nantinya atau kekurangan lain silahkan ajukan dan kami siap untuk memfasilitasinya,”ujarnya.

Ruksamin menambahkan hal ini bertujuan untuk bisa bersama-sama menyelamatkan masyarakat Konut dari ancaman Covid-19.

Selanjutnya Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) H. Hasran Abubakar melaporkan, bantuan APD yang diberikan adalah bentuk sabagai bagian dari upaya menyiapsiagakan Ormas dalam menghadapi wabah Covid -19 di wilayah Kabupaten Konut.

Untuk diketahui Bantuan APD yang dibagikan berupa masker kain 3320 buah, vitamin C 100 dos, Neurosanbe 100 dos, handsanitaiser 282 botol, Bio imun Konasara 700 botol serta biosel Konasara 45 botol yang akan menerima Berjumlah 46 ormas yang ada di seluruh wilayah Kabupaten Konut.

Baca Juga

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker